- Presiden Prabowo Minta Rantai Distribusi Pupuk ke Petani Dipermudah
- Persib U20 Tampil Solid Meski Imbang 0-0 Melawan Maung Anom
- Gol Telat David da Silva Bawa Persib Curi Satu Poin dari Markas Port FC
- Pemkot Bandung Persiapkan Masa Transisi Kepemimpinan Pasca Pilkada Serentak 2024
- Kena Comeback Port FC, Persib Tertinggal 1-2 di Babak Pertama
- Sekda Herman Tekankan Pentingnya Ketahanan Keluarga Wujudkan SDM Berkualitas di Jabar
- Susunan Pemain Persib vs Port FC, Robi Darwis Tampil Perdana di ACL
- Sekda Herman Buka Kick-off Meeting Penyusunan RKPD Provinsi Jabar 2026
Penulis: Rina Rahadian Susana
Bergelut dengan dunia jurnalisme sejak 4 tahun lalu. Kini, aktif sebagai jurnalis di Bukamata.id sejak Tahun 2023.
bukamata.id – Anggota Dewan Pembina Perludem, Titi Anggraini menyatakan langkah DPR RI merevisi Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) merupakan tindakan yang bertentangan dengan konstitusi. Titi Anggraini mengatakan putusan Mahkamah Konstitusi bersifat final dan berlaku bagi seluruh pihak baik pemerintah, DPR, maupun institusi peradilan lain. “Putusan MK adalah putusan dari lembaga kekuasaan kehakiman yang bersifat final dan mengikat serta berlaku serta merta semua pihak sebagai putusan yang mengikat atau erga omnes,” jelas Titi, dikutip dari Instagram @narasinewsroom, Rabu (21/8/2024). Maka, menurutnya serta merta putusan MK itu berlaku di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024. “Ketika sudah ada putusan MK yang mengubah undang-undang,…
bukamata.id – Sebagai juara Liga 1 2023/2024, Persib akan tampil di AFC Champions League Two (ACL 2), yang dimulai September mendatang. Berdasarkan hasil undian di Kuala Lumpur, Malaysia, akhir pekan lalu, Persib tergabung di Grup F bersama Zhejiang FC (Cina), Port FC (Thailand), dan Lion City Sailors FC (Singapura). Berdasarkan jadwal pertandingan yang sudah dirilis AFC, tim asuhan Bojan Hodak akan menjalani enam pertandingan di fase grup, masing-masing tiga laga kandang dan tandang. Persib akan memulai perjuangannya dengan menjamu Port FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, 19 September 2024. Setelah itu, Persib menjalani pertandingan tandang ke Cina untuk…
bukamata.id – Tepat di hari ulang tahun pernikahannya, heboh di media sosial terkait dugaan Azizah Salsha istri Pratama Arhan yang berselingkuh dengan Salim Nauderer, mantan pacar Rachel Vennya. Dugaan perselingkuhan tersebut juga, dikaitkan netizen soal kandasnya hubungan Rachel Vennya dengan Salim Nauderer. Atas hebohnya tudingan tersebut, melalui story Instagram pribadinya, Azizah Salsha memberikan klarifikasi dan menyatakan rumah tangganya dengan Arhan baik-baik saja. Lantas siapa sosok Salim Nauderer yang diisukan selingkuh dengan Azizah Salsha tersebut, berikut profilnya. Memiliki nama lengkap Salim Suhaili Nauderer, merupakan aktor berkebangsaan Indonesia yang memiliki darah Indonesia-Jerman. Sang Ayah yang berasal dari Lombok Timur dan darah Jerman…
bukamata.id – Presiden Joko Widodo memberikan tanggapannya terkait Badan Legislasi (Baleg) DPR RI merevisi putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait ambang batas pencalonan kepala daerah. Mengenai Baleg DPR RI yang melakukan rapat pembahasan RUU Pilkada tersebut, Presiden Jokowi mengatakan bahwa itu kewenangan dan keputusan dari masing-masing lembaga. “Kita hormati kewenangan dan keputusan dari masing-masing lembaga negara,” ungkap Jokowi, dikutip dari YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (21/8/2024). Lanjut, kata Jokowi, bahwa hal tersebut merupakan proses konstitusional yang biasa terjadi di lembaga negara. “Itu proses konstitusional yang biasa terjadi di lembaga-lembaga negara yang kita miliki,” tandasnya. Sementara itu, kegaduhan terjadi buntut dari rapat yang…
bukamata.id – Dua penyerang Persib, Ciro Alves dan David da Silva selalu mencetak gol ke gawang Arema FC dalam dua pertemuan terakhir. Akankah catatan mereka berlanjut saat kedua tim kembali bentrok pada pekan ketiga Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Kabupaten Bandung, Minggu (25/8/2024). Ciro Alves dan David da Silva selalu membobol gawang Arema FC pada dua pertemuan di Liga 1 2023/2024. Pada saat digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, 7 Juli 2023 dan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, 8 November 2023. Pada pertemuan pertama, Ciro Alves membuat brace pada menit 10 dan…
bukamata.id – Panitia Kerja (Panja) revisi UU Pilkada Badan Legislasi (Baleg) DPR RI memodifikasi Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Nomor 60/PUU-XXII/2024. Pada awalnya, putusan MK terkait ambang batas (threshold) pencalonan kepala daerah untuk semua partai politik peserta pemilu, kemudian ditambah dengan keterangan hanya berlaku untuk partai politik yang tak punya kursi DPRD. Sementara itu, Pasal 40 ayat (1) UU Pilkada yang mengatur threshold 20 persen kursi DPRD atau 25 persen suara sah pileg tetap diberlakukan bagi partai-partai politik yang memiliki kursi parlemen. Ketentuan itu menjadi ayat tambahan pada Pasal 40 revisi UU Pilkada yang dibahas oleh panja dalam kurun hanya sekitar…
bukamata.id – Baru-baru ini, viral di media sosial warganet ramai-ramai membagikan gambar garuda berlatar warna biru. Gambar garuda biru itu mulanya dibagikan akun kolaborasi @narasinewsroom, @najwashihab, @matanajwa, dan @narasi.tv di Instagram. Gambar itu hanya memampang gambar garuda dengan latar warna biru dongker, kemudian di atasnya tertulis ‘Peringatan Darurat’. Selain warganet yang mengunggah di Instagram Stories dengan memajang visual tersebut, di platform X, juga tak kalah ramai dengan komentar warganet yang membanjiri kolom percakapan dengan gambar garuda biru tersebut. Bahkan, di X, kata kunci ‘Peringatan Darurat’ menduduki jajaran trending topic dengan menghimpun 6.950 tweet. Berdasarkan pantauan, gerakan ‘Peringatan Darurat’ itu merujuk…
bukamata.id – Istri Pratama Arhan, Azizah Salsha akhirnya buka suara setelah gonjang ganjing tudingan perselingkuhan yang dialamatkan padanya. Tepat di hari ulang tahun pernikahannya, Pada Selasa (20/8/2024), heboh di media sosial terkait dugaan Azizah berselingkuh dengan Salim Nauderer yang merupakan pacar Rachel Vennya. Dugaan perselingkuhan tersebut juga, dikaitkan netizen soal kandasnya hubungan Rachel Vennya dengan Salim Nauderer. Atas hebohnya tudingan tersebut, melalui story Instagram pribadinya, Azizah Salsha memberikan klarifikasi. “Terima kasih banyak untuk semua perhatian dan doa yang sudah disampaikan untuk saya dan suami saya,” tulis Azizah Salsha di story akun Instagram @azizahsalsha_, Rabu (21/8/2024). Kemudian, Azizah menyatakan rumah tangganya…
bukamata.id – Persib bermain imbang 2-2 dengan Dewa United pada pertandingan tandang pertamanya di Liga 1 2024/2025. Meskipun bukan hasil yang diharapkan, satu poin yang didapatkan tetap disyukuri oleh skuad Pangeran Biru. Kiper Persib, Teja Paku Alam mengaku satu poin cukup penting bagi timnya dalam menjaga persaingan di klasemen sementara ini. Menurutnya, tuan rumah juga tampil baik dan mendominasi pertandingan. Karena itu, Teja menyebutkan, satu poin jadi hasil yang wajib disyukuri. “Satu poin berharga. Dewa juga tampil baik, alhamdulillah kami bisa meraih satu poin di kandang lawan,” kata Teja, dikutip dari laman resmi Persib, Rabu (21/8/2024). Kiper asal Padang ini…
bukamata.id – Masih panas terkait kabar dugaan perselingkuhan, Pratama Arhan dan Azizah Salsha kompak membagikan momen sungkeman pernikahan. Foto yang diunggah Pratama Arhan di story Instagramnya yang kemudian di repost oleh Azizah Salsha itu seperti menandakan bahwa pernikahannya baik-baik saja. Merespon unggahan Pratama Arhan tersebut, netizen berkomentar terkait kondisi Rachel Vennya. Seperti diketahui, dari kabar yang beredar di medsos dugaan perselingkuhan Azizah Salsha dengan pacar Rachel Vennya tersebut awalnya terungkap dari Pratama Arhan. Untuk itu, netizen juga turut mempertanyakan sikap Pratama Arhan saat ini yang justru malah menegaskan rumah tangganya baik-baik saja, seperti dikutip dari kolom komentar Instagram @pembasmi.kehaluan.reall, Rabu…