- KPU Jabar Pastikan Proses Pemungutan Suara di Kabupaten Ciamis Tetap Berlanjut
- Sekda Jabar: Reformasi Birokrasi Harus Hadir Demi Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat
- Terang-terangan, Deddy Corbuzier Dukung Paula Verhoeven Dapat Hak Asuh Anak
- GBLA Kembali Bergelora, Kapten Persib Senang Lihat Wajah Bahagia Bobotoh
- Pemprov Jabar Gelar Doa Bersama Lintas Agama Sebagai ‘Cooling System’ Jelang Pencoblosan Pilkada 2024
- Bali United Legowo Jadwal Ditunda, Coach Teco Dukung Persib di ACL 2
- Pemkab Bandung Terima Penyerahan PSU dari 10 Perumahan, Bupati Janji Bangun Infrastruktur Baru
- Pemprov Jabar Targetkan Angka Prevalensi Stunting Turun Jadi 14 Persen pada 2024
Penulis: Rina Rahadian Susana
Bergelut dengan dunia jurnalisme sejak 4 tahun lalu. Kini, aktif sebagai jurnalis di Bukamata.id sejak Tahun 2023.
bukamata.id – Pada masa kampanye ke-19, calon presiden nomor urut dua Prabowo Subianto mengunjungi Purwakarta. Dalam kunjungan tersebut, Prabowo Subianton didampingi politisi Gerindra, Dedi Mulyadi yang juga mantan Bupati Purwakarta. Selain itu, kedangan Prabowo juga langsung disambut dengan pertunjukan kesenian Singa Depok atau Sisingaan. Seperti diketahui, Prabowo Subianto tiba di Lapangan Cinangka, Purwakarta sekitar pukul 10.00 WIB dengan menggunakan helikopter. Usai turun dari helikopter, Prabowo pun langsung menyapa warga masyarakat yang antusias menyambut dengan meneriakan namanya hingga mengacungkan dua jari. Setelah menyapa warga di Lapangan Cinangka, Prabowo langsung mengunjungi kegiatan Silahturahmi Nasional 2023 MDS Coop yang digelar di Cikopo, Kabupaten…
bukamata.id – Calon presiden nomor urut tiga, Ganjar Pranowo sangat memperhitungkan suara di Jawa Barat pada Pilpres 2024 mendatang. Mengingat jumlah penduduk di Jawa Barat yang banyak, Ganjar dan Tim Pemenangan Nasional (TPN) pun memperioritaskan suara di Jabar. Seiring kampanye bertemu dengan para komunitas yang ada di Jawa Barat, Ganjar pun optimis target suara bisa menembus 40 persen. “Saya makin optimis saja karena dari komunitas masyarakat yang saya temui, mereka menyampaikan perasaan batinnya, dan itu kami tangkap, rasa-rasanya kita punya kesamaan cita-cita, itu yang membikin kami optimis,” beber Ganjar, dikutip dari Antara, Sabtu (16/12/2023). Untuk menjangkau target suara 40 persen…
bukamata.id – Dalam rangka mencapai target 9 juta SDM Digital pada 2030, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) terus mengupayakan dengan berbagai program. Mengenai target 9 juta SDM digital tersebut, Kepala Badan Pengembangan SDM Kominfo, Hary Budiarto mengatakan itu merupakan salah visi digital Indonesia 2045. Hary mengungkapkan bahwa dengan target tersebut, teknologi digital yang terus berkembang akan memberikan dampak pada perekonomian. “SDM digital adalah orang yang punya literasi dan kompetensi agar kita bisa memanfaatkan teknologi digital sehingga memberikan dampak ekonomi,” ujar Hary. Saat ini SDM digital di Indonesia berada di kisaran 2 juta jiwa. Sehingga Kemenkominfo mengejar ketercapaian jumlah 9 juta…
bukamata.id – Provinsi Jawa Barat dinilai memiliki beragam potensi, untuk itu Inggris menggaet Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat untuk membuka banyak peluang kerja sama dan kolaborasi. Mewakili Kedutaan Besar Inggris, Kepala Ekonom Kantor Persemakmuran dan Pembangunan Luar Negeri Inggris (FCDO) Adnan Khan datang ke Gedung Sate untuk menindaklanjuti dan mengembangkan kolaborasi yang telah terjalin dengan Provinsi Jabar. Adnan Khan mengungkapkan, dipilihnya Provinsi Jawa Barat dalam kolaborasi ini karena Jawa Barat memiliki beragam potensi. Ia berharap melalui kerja sama yang dilakukan dapat memberikan dampak positif, salah satunya mengintervensi emisi karbon. “Kami sangat senang datang ke sini (Bandung) berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi…
bukamata.id – Dalam kegiatan kampanye ke-18, cawapres Mahfud MD mengunjungi Pesantren yang ada di Priangan Timur, Ciamis, Garut, dan Tasikmalaya. Salah satu pesantren yang dikunjungi Mahfud MD, yakni Pondok Pesantren Miftahul Huda, Tasikmalaya, Jawa Barat. Dalam sambutannya, Pimpinan Umum Pondok Pesantren Miftahul Huda, Asep Maushul mengatakan bahwa Mahfud MD merupakan seorang tokoh reformasi hukum ke depan. “Pak Mahfud ini ibarat satu darah dengan kami, beliau santri dan kiai, juga satu-satunya tokoh reformasi hukum ke depan yang diharapkan adalah pak Mahfud,” ujar Asep, dikutip dari Antara, Jumat (15/12/2023). Sebelumnya, Ulama Barisan Lauhil Mahfud se-Priangan Timur bertekad untuk menangkan Ganjar-Mahfud di Pilpres…
bukamata.id – Pada masa kampanye ke-18, capres nomor urut satu, Anies Baswedan janjikan keadilan dan kesetaraan bagi difabel. Hal itu disampaikan Anies saat diskusi santai bersama penyandang disabilitas di Islamic Center Bekasi, Jawa Barat, Jumat (15/12/2023). Anies mengungkapkan bahwa keadilan bagi penyandang disabilitas tersebut dimulai dari kesetaraan hal-hal dasar. “Mulai dari kesetaraan kesempatan fasilitas, pekerjaan, dan hal-hal dasar lainnya harus adil,” ujar Anies, dikutip dari Antara, Jumat (15/12/2023). Untuk itu, Anies berjanji akan memasukan unsur keadilan tersebut pada kebijakan level nasional agar dirasakan langsung oleh para penyandang disabilitas. “Maka dari itu, ke depan, kebijakan khususnya pada level nasional, harus memasukkan…
bukamata.id – Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep siap mengawal dan memberi dukungan pada Gibran Rakabuming Raka saat debat cawapres mendatang. Seperti diketahui, debat cawapres akan digelar pada Jumat (22/12/2023) mendatang. Pada debat cawapres tersebut akan membawakan tema seputar Ekonomi (Ekonomi Kerakyatan dan Ekonomi Digital), Keuangan, Investasi, Pajak, Perdagangan, Pengelolaan APBN dan APBD, Infrastruktur, dan Perkotaan. Demi mendukung langsung Gibran di debat cawapres, Kaesang rela menggeser jadwal-jadwalnya yang padat. “Mungkin, kami coba geser beberapa jadwal kami untuk, ya, dukungan sedikit buat Mas Gibran. Kita lihat,” kata Kaesang, dikutip dari Antara, Jumat (15/12/2023). Selain itu, Kaesang menuturkan bahwa ia dan Gibran jarang…
bukamata.id – Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Bandung mengadakan kurasi produk unggulan UMKM. Hal ini merupakan upaya untuk memberdayakan para pelaku usaha agar dapat terus meningkatkan kualitas produk usahanya. Penjabat Ketua Dekranasda Kota Bandung, Linda Nurani mengatakan produk-produk lokal hasil UMKM Kota Bandung memiliki nilai kreativitas. “Kami Dekranasda dan Pemerintah Kota Bandung sangat percaya bahwa setiap produk yang dihasilkan oleh UMKM Kota Bandung ini memiliki nilai, kreativitas, dan keunikan,” ujar Linda. Lanjut, Linda mengatakan bahwa kegiatan kurasi produk unggulan tersebut merupakan upaya untuk mengembangkan produk UMKM. “Kegiatan kurasi ini merupakan langkah nyata, untuk terus mendukung perkembangan produk-produk dari para…
bukamata.id – Pada masa kampanye ke-18, Cawapres nomor urut dua, Mahfud MD mengunjungi Pesantren di Wilayah Priangan Timur. Dalam unggahan terbaru Mahfud MD di Instagram terbarunya, cawapres nomor urut dua itu memposting foto-foto saat berkunjung ke Pesantren yang ada di Priangan Timur. Dalam foto tersebut, bertuliskan “Ulama Barisan Lauhil Mahfud se-Priangan Timur bertekad menangkan Ganjar-Mahfud”. Selain itu, dalam caption unggahan tersebut juga, Mahfud MD menuliskan harapan dari Para ajengan atau kyai dan para masyayikh pengasuh Pondok Pesantren se-Priangan Timur seperti Ciamis, Tasik, Garut, Banjar, Pangandaran. Para Ulama se-Priangan Timur tersebut menitipkan harapan pada Ganjar-Mahfud terkait kesejahteraan guru-guru madrasah. “Menitipkan harapan…
bukamata.id – Sebuah bus mengalami kecelakaan tunggal di interchange kilometer 73/B Tol Cipali, Jumat (15/12/2023). Mendalami insiden kecelakaan tersebut, Polisi telah mengamankan satu orang, yakni sopir bus untuk dimintai keterangan. Akibat kecelakaan tunggal bus di Tol Cipali tersebut, 12 orang penumpang meninggal dunia dan 7 orang mengalami luka ringan, dan dua orang mengalami luka berat. “12 MD (meninggal dunia), tujuh luka ringan, dua orang luka berat,” ungkap Kapolres Purwakarta AKBP Edward Zulkarnain, saat dihubungi, Jumat (15/2). Para korban sudah dievakuasi ke dua rumah sakit terdekat, yakni Rumah Sakit Siloam dan Rumah Sakit Abdul Rojak, Kabupaten Purwakarta. Dari informasi yang berhasil…