Penulis: Putra Juang

Bergelut dengan dunia jurnalisme sejak 6 tahun lalu. Kini, aktif sebagai jurnalis di Bukamata.id sejak Tahun 2023.

bukamata.id – Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) memberikan sanksi administrasi pada Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Jawa Barat terkait pencemaran air lindi dari Tempat Pengelolaan Kompos (TPK) Sarimukti. Sanksi administrasi dari KLHK ini tertulis dalam surat bernomor: SK.5953/MENLHK-PHLHK/PPSALHK/GKM.0/6/2023 tanggal 14 Juni 2023. Menaggapi hal itu, Direktur Eksekutif Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) Jabar, Meiki W Paendong mengakui, jika pihaknya sudah mengingatkan soal bahayanya pencemaran air lindi di sekitar TPK Sarimukti. “Walhi Jabar sendiri sebenarnya sejak tahun 2020 telah menyuarakan terkait pencemaran itu bahkan tidak ada tidak lanjut dari DLH,” ucap Meiki, Rabu (9/8/2023). Meiki menilai, pencemaran air lindi di TPK…

Read More

bukamata.id – Pemerintah menetapkan 24 Juli sebagai Hari Kebaya Nasional. Hal ini tertuang dalam Keputusan Presiden Republik Indonesia (Keppres) Nomor 19 Tahun 2023 tentang Hari Kebaya Nasional. Keppres tersebut diteken Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada 4 Agustus 2023. “Menetapkan tanggal 24 Juli sebagai Hari Kebaya Nasional,” bunyi Keppres 19/2023, dilihat Rabu (9/8/2023). Dalam Keppres ini disebutkan, jika Hari Kebaya Nasional bukanlah hari libur. Keputusan ini berlaku mulai tanggal penetapan. “Hari Kebaya Nasional bukan merupakan hari libur,” ujarnya. Selain itu, dalam Keppres itu juga dijelaskan sejumlah pertimbangan penetapan 24 Juli sebagai Hari Kebaya Nasional. Pertama, kebaya merupakan identitas nasional perekat bangsa…

Read More

bukamata.id – Kota Jakarta memiliki banyak tempat wisata kuliner yang wajib untuk dikunjungi. Bahkan, beberapa diantaranya merupakan wisata kuliner legendaris karena sudah ada sejak lama. Bukan hanya warga Jakarta, tak sedikit para artis Ibu Kota yang sering mengunjungi tempat wisata kuliner ini. Nah, jika kamu sedang berlibur atau kebetulan berada di Jakarta, tak ada salahnya untuk mencicipi wisata kuliner tersebut. Berikut ini 8 tempat wisata kuliner terpopuler di Jakarta, dirangkum dari berbagai sumber. 1. Nasi Goreng Kebon Sirih Nasi Goreng Kebon Sirih sudah cukup terkenal dikalangan para pecinta kuliner. Tempat makan ini sudah berdiri sejak 1958 dan dikenal sebagai tempat…

Read More

bukamata.id – Setelah melalui tahap pembekalan materi serta pendampingan pembuatan konten, ratusan peserta Smiling West Java (SWJ) Ambassador 2023 akhirnya siap melaksanakan tugasnya sebagai duta pariwisata. Nantinya, seluruh peserta SWJ Ambassador 2023 ini akan disebar untuk mempromosikan desa wisata yang ada di Jawa Barat. Prosesi pelepasan dipimpin langsung oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil di Gedung Youth Center Arcamanik, Kota Bandung pada Selasa (8/8/2023). Kegiatan ini turut disaksikan Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Jabar, Benny Bachtiar, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Jabar, Hermansyah Manap serta perwakilan dari beberapa OPD kabupaten/kota se-Jawa Barat. “Begitu besarnya potensi pariwisata di Jawa…

Read More

bukamata.id – Jika Anda berencana pergi berlibur ke Yogyakarta, maka tempat wisata di Kulon Progo menjadi salah satu destinasi yang layak dikunjungi. Sebab, tempat wisata di Kulon Progo ini lebih banyak menawarkan sensasi berwisata dengan nuansa alam, dibandingkan dengan destinasi wisata yang berada di perkotaan Yogyakarta. Meskipun namanya kurang begitu dikenal dikalangan wisatawan, namun dengan suguhan keindahan alam di setiap tempat wisata Kulon Progo dijamin akan membuat Anda takjub. Penasaran dengan nama destinasinya? Berikut ini 5 tempat wisata di Kulon Progo yang telah dirangkum dari berbagai sumber. 1. Tebing Gajah Di tempat wisata ini, ada banyak spot-spot foto yang instagramable…

Read More

bukamata.id – Salah satu tempat berburu wisata kuliner malam di Kota Bandung ada di Jalan Lengkong Kecil. Saat mengunjungi kawasan ini, pengunjung akan disuguhkan dengan ragam pilihan street food. Street Food Lengkong Kecil tidak hanya menyajikan jajanan khas pinggir jalan, tetapi resto yang berada di sepanjang jalan ini juga turut mendirikan stan di pinggir jalan. Dari makanan ringan hingga makanan berat tersedia di Street Food Lengkong Kecil. Ada juga beragam makanan tradisional hingga mancanegara dapat dijumpai di sini. Pilihan makanan berat yang dapat dinikmati antara lain, suki and grill, dimsum, ramen, steak, seafood, hingga makanan lokal seperti Angkringan Jogja dan…

Read More

bukamata.id – Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung memastikan, harga bahan pokok relatif stabil meskipun cuaca ekstrem termasuk El Nino terjadi di sejumlah wilayah. Kepala Bidang Distribusi dan Perdagangan Pengawasan Kemetrologian Disdagin Kota Bandung, Meiwan Kartiwa mengaku, pihaknya secara rutin memantau harga dan ketersediaan barang kebutuhan pokok baik di pasar rakyat maupun di toko ritel modern. “Alhamdulillah sampai saat ini, harga masih relatif stabil dan ketersediaanya masih aman,” ucap Meiwan, Selasa (8/8/2023). Meiwan mengatakan, saat ini harga bahan pokok di Kota Bandung masih relatif stabil. Seperti harga cabai rawit merah Rp35.000-Rp50.000, cabai merah tanjung Rp60.000-Rp80.000, daging ayam ras Rp36.000-Rp48.000.…

Read More

bukamata.id – Partai Amanat Nasional (PAN) baru saja mengumumkan dua kader barunya dari kalangan artis yakni Nisya Ahmad dan Jeje Govinda. Mereka pun langsung ditugaskan untuk mengikuti kontestasi Pemilu 2024. Seperti diketahui, kedua artis ini merupakan keluarga dari Sultan Andara, Raffi Ahmad. Nisya Ahmad merupakan adik kandung dari Raffi Ahmad, sedangkan Jeje Govinda adalah adik ipar dari Raffi Ahmad. Pengumuman itu disampaikan PAN dalam sebuah video yang diunggah dalam akun resmi Instagramnya pada Senin (7/8/2023). “Rumah PAN kedatangan 2 anggota baru dari kalangan artis dan musisi Indonesia. Keduanya akan ikut dalam kontestasi Pemilu 2024,” tulis keterangan PAN. Ketua Dewan Pimpinan…

Read More

bukamata.id – Ketua Pemuda Muhammadiyah Jawa Barat, Reza Arfah mengakui, banyak perubahan dan terobosan yang diciptakan Gubernur Jabar, Ridwan Kamil selama lima tahun kepemimpinannya. “Dengan jargon Jabar Juara yang sudah melekat menjadi ciri khas beliau, Kang Emil menggagas program-program yang segar seperti Jabar Quick Response, Patriot Desa, Petani Millenial dan One Product One Pesantren,” ucap Reza dalam keterangannya, Selasa (8/8/2023). Dalam segi pembangunan infrastruktur, kata Reza, Provinsi Jabar cukup mengalami kemajuan dengan terealisasinya tol Cisumdawu, pembangunan tol Cileunyi-Garut-Tasikmalaya sampai Cilacap dan Pelabuhan Patimban. Selain itu, selesainya pembangunan Masjid Al-Jabbar yang menjadi ikon pariwisata religi di Jabar pun tidak lepas dari…

Read More

bukamata.id – Relawan Forum Purnawirawan TNI-Polri Untuk Perubahan (FP2) mendeklarasikan dukungannya kepada calon presiden dari Kolasi Perubahan untuk Persatuan (KPP), Anies Baswedan. Dewan Penasihat sekaligus Koordinator Wilayah Jabar FP2, Laksamana Madya (Purn) Dedi Muhibah Pribadi menilai, Anies merupakan sosok yang pantas untuk jadi pemimpin di Indonesia karena memiliki kecerdasan dan rekam jejak gagasan yang berguna bagi kemajuan bangsa. “Anies jelas sudah terbukti mempunyai rekam jejak, rekam gagasan dan rekam karya yang baik untuk kemajuan bangsa Indonesia,” ucap Dedi saat ditemui usai deklarasi dukungan di Hotel De’Rain Jalan Lengkong Kecil, Kota Bandung, Selasa (8/8/2023). Dedi mengatakan, dukungan terhadap Anies dilatarbelakangi keprihatinan atas…

Read More