bukamata.id– Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia (RI) Kirimkan bantuan berupa obat-obatan, makanan bergizi, dan hygiene kit sebanyak 7 ton kepada rakyat Palestina.
Bantuan tersebut merupakan bagian dari total 51,5 ton bantuan yang dikirim pemerintah dan pihak swasta Indonesia.
Adapun Bantuan lainnya merupakan gabungan dari berbagai pihak, di antaranya dari Kementerian Kesehatan, Kementerian Pertahanan, TNI Polri, Palang Merah Indonesia (PMI), BAZNAS, Dompet Dhuafa, dan Kitabisa.
Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin mengatakan, setelah pengiriman ini akan ada tahap kedua yaitu bantuan berupa peralatan rumah sakit.
Bantuan ini dilakukan karena banyaknya penyakit yang timbul akibat konflik perang di Gaza.
“Terdapat sejumlah penyakit yang timbul akibat perang di Gaza seperti dehidrasi dan penyakit yang ditularkan melalui air (waterborne diseases) karena rusaknya sarana air bersih dan sanitasi, ISPA, Diare, malnutrisi, penyakit kulit, dan gangguan jiwa,” ujarnya.
Adapun jenis penyakit yang dialami akibat serangan bom Israel dan ditampung di rumah sakit berupa fraktur, luka robek, trauma, asfiksia, dan luka bakar.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini