Di kesempatan itu, Penjabat Wali Kota Bandung, A. Koswara, mengingatkan, netralitas ASN bukan hanya sekadar formalitas, melainkan sebuah tanggung jawab moral.
“Netralitas ASN tidak berarti menjadi apatis. ASN harus tetap proaktif menjaga lingkungan dan mendorong partisipasi masyarakat dalam Pilkada. Kita harus berpegang pada aturan hukum dan tidak terlibat dalam kepentingan politik golongan,” tegas Koswara.
Koswara juga menekankan, netralitas ASN sangat penting untuk menjaga keadilan dan transparansi dalam Pilkada.
“Jika ASN tidak netral, ini bisa merusak tatanan demokrasi dan menciptakan ketidakadilan dalam proses pemilihan. Karena itulah, netralitas ini menjadi sangat krusial demi memastikan bahwa Pilkada berjalan dengan adil dan menghasilkan pemimpin yang amanah,” lanjutnya.
Pada akhir acara, Koswara berharap, ikrar netralitas ini dapat menjadi contoh baik bagi masyarakat.
“Sebagai pendidik dan Abdi Negara, ASN diharapkan mampu menjadi teladan dalam menjaga integritas dan profesionalisme selama proses Pilkada 2024,” harapnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini