bukamata.id– Mantan Gubernur DKI Jakarta sekaligus Calon Presiden, Anies Rasyid Baswedan ajak masyarakat Indonesia bergabung dalam Aksi Akbar Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina hari Minggu di Monas.
Ajakan ini di unggahan lewat sosial media pribadinya pada Sabtu (04/11/2023).
Menurut Anies, kejadian yang ada di Palestina ini merupakan masalah bersama bukan hanya Kementerian Luar Negeri (Kemenlu).
“Palestina adalah urusan kemanusiaaan, Palestina adalah masalah kita semua, bukan hanya urusan Kemenlu saja,” tulisnya.
Oleh karena itu, Anies menyeru masyarakat Indonesia bergabung dalam Aksi Akbar Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina hari Minggu di Monas.
“Bayangkan doa ratusan juta rakyat Indonesia menggetarkan dunia,” ujarnya
Anies melanjutkan, hal ini merupakan cara memperjuangkan rakyat Palestina, melihat jarak yang begitu jauh ribuan kilometer.
“Indonesia dan Palestina itu hitungan jaraknya ribuan kilometer tapi hati dan pikiran kita amat dekat. Perjuangannya untuk merdeka saat ini sama halnya dengan perjuangan Indonesia dulu,” lanjutnya
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini