“Jadi targetnya itu, jadi salah satu indikator keberhasilan PPDB (Jabar) semua anak bisa daftar. Kan tidak ada alasan masalah biaya bisa dibicarakan, karena kasihan orang lembur yang masih terbatas keuangan makanya berikan kemudahan semudah-mudahnya,” katanya.
“Siapkan jalur manualnya, pasti capek. Tapi pokoknya tidak satu pun anak yang tidak mendaftarkan di PPDB 2024,” tambahnya.
Herman mengingatkan, kesempatan jadi orang sukses adalah hak semua anak. Karena itu, keberlanjutan pendidikan dalam mendapatkan pembelajaran harus didapatkan oleh semua anak di Jawa Barat hingga pelosok daerah.
“Semua anak ini hebat, semua anak punya peluang yang sama untuk jadi presiden, semua anak punya peluang yang sama untuk jadi jenderal. Jangan menilai, dan semua anak-anak pintar,” tandasnya.
Adapun terkait akses informasi pelaksanaan PPDB Jabar 2024 bisa didapatkan dalam jaringan (online) secara mandiri/operator sekolah asal:
1. Website Resmi Disdik Jabar pada https://disdik.jabarprov.go.id/
2. Aplikasi Mobile Sapawarga pada Android/iOS
Cabang Dinas Pendidikan dan Sekolah Tujuan (Offline)(Jika tidak ada/terkendala jaringan internet, perangkat, atau daerah terpencil).
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini