bukamata.id – Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) telah melakukan asesmen pengamanan jauh sebelum pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh – Sumatera Utara Tahun 2024 dimulai.
Begitu disampaikan Deputi Pencegahan, Perlindungan dan Deradikalisasi BNPT, Mayjen TNI Rudi Widodo dalam konferensi Pers bertajuk ‘Peranan dan Fungsi BNPT dalam perhelatan PON XXI Aceh-Sumut’ di Ruang Media Center, Hotel Santika Dyandra, Medan, Sumatera Utara, Jumat (20/9/2024).
Menurut Rudi, asesmen pengamanan dilakukan sejak 1,5 bulan sebelum pelaksanaan PON XXI 2024 dimulai. Hal itu guna memastikan kelancaraan acara dan bebas dari ancaman terorisme.
“Sebelum pelaksanaan PON XXI 2024 digelar, kita tentunya sudah menggelar operasi sebelumnya, baik operasi pencegahan maupun operasi kegiatan pelaksanaan asesmen,” ucap Rudi.
“Asesmen yang kita lakukan itu sudah kita gelar satu bulan yang lalu, bahkan kita mulai dari 1,5 bulan yang lalu, sebelum pelaksanaan PON ini digelar,” tambahnya.
Rudi mengatakan, asesmen yang dilakukan kepada objek vital strategis dan transportasi, kemudian di venue-venue ataupun tempat-tempat tinggal para atlet dan juga tamu VVIP-VIP.
“Ini sudah kita gelar terlebih dahulu,” ujarnya.
Rudi mengungkapkan, BNPT berkoordinasi bersama dengan kewilayahan, TNI-Polri, pemerintah daerah dalam pelaksanaan asesmen pengamanan tersebut.
“Tentunya dalam pelaksanaan di lapangan kita selalu berkoordinasi dan berkontribusi dengan kewilayahan, baik itu dengan TNI-Polri serta dari pemerindah daerah,” imbuhnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini