Dadang juga mengucapkan terima kasih kepada para guru dan karyawan di lembaga pendidikan atas dedikasi dan komitmen yang telah diberikan dalam membimbing generasi muda.
“Peran bapak ibu guru tidak hanya sekedar sebagai pendidik, tetapi juga sebagai teladan yang akan membimbing siswa siswi yang akan mencapai potensi terbaik mereka,” imbuhnya.
Dadang mengajak kepada semua pihak mari bersama-sama menciptakan lingkungan belajar yang inspiratif, inklusif, dan mendukung perkembangan potensi setiap siswa demi terciptanya generasi yang cerdas, berkarakter dan berakhlakul karimah dalam menyongsong Indonesia Emas tahun 2045.
“Salah satunya penguatan sumber daya manusia yang profesional dan paham digitalisasi,” ucapnya.
Dadang mengingatkan kepada para siswa siswi untuk terus belajar, patuh terhadap orang tua dan guru. Saling mengingatkan kepada kawan baik di sekolah maupun di rumah terkait hal-hal yang bersifat membahayakan atau merugikan.
“Seperti kenakalan remaja, bullying, kriminalitas ataupun yang lainnya,” ujarnya.
Tak lupa, Dadang juga mengajak kepada para siswa siswi serta tenaga pendidik untuk turut aktif dalam pembangunan pemerintah daerah guna mewujudkan Kabupaten Bandung yang semakin Bangkit, Edukatif, Dinamis, Agamis dan Sejahtera (BEDAS).
Berdasarkan Perbup Bandung yang sudah dikeluarkan, katanya, setiap siswa baru harus menanam pohon minimal dua pohon. Ia juga mengajak kepada para siswa untuk menjaga semangat kebersamaan dan persaudaraan.
“Jadikan SMPN 1 Katapang dan SMP lainnya menjadi tempat yang aman, nyaman dan penuh semangat kekeluargaan. Mari kita berkolaborasi untuk mencapai prestasi gemilang di dalam segala bidang,” jelasnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini