“Bapak Kajati titip salam ke jajaran, Jawa Barat sangat kondusif. Pimpinan Pengadilan Tinggi Provinsi Jawa Barat terima kasih banyak sudah membawa rasa keadilan kepada Jawa Barat dengan kerja-kerjanya,” katanya.
Tak hanya itu, Kang Emil juga turut mengapresiasi kinerja Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) sehingga Provinsi Jabar bisa meraih Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 12 kali berturut-turut.
“Perwakilan BPK Provinsi Jawa Barat titip salam kinerja-kinerjanya luar biasa membuat kami bisa 12 kali WTP. WTP yang tidak hanya outputnya baik tapi outcomenya juga baik,” katanya.
Di akhir tugasnya ini, Kang Emil juga berpesan kepada Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Jabar untuk selalu merawat para jemaah haji dan umroh.
“Para Kanwil Agama Provinsi Jawa Barat, titip pesantren, titip jemaah haji umroh tolong dirawat tolong dijaga baik-baik. Kepala Kantor Wilayah Hukum dan HAM pada Kementerian Hukum dan HAM tetap semangat, bapak Kanwil ini paling hyper aktif dalam sejarah Kanwil Hukum dan HAM,” tuturnya.
Tak kalah penting, Kang Emil juga menghaturkan terima kasih atas bimbingan para ulama di Jabar. Ia mengakui, tanpa nasihat dari para ulama, Provinsi Jabar tidak akan kondusif.
“Para ulama yang diwakili oleh Majelis Ulama Indonesia, terima kasih bimbingannya para ulama-ulama Jawa Barat, luar biasa kalau tanpa beliau-beliau banyak hal-hal yang tidak kondusif. Terakhir urusan perkara di Indramayu kita juga bereskan sama sama alhamdulillah,” tandasnya.
Pada kesempatan itu, Kang Emil juga turut mengenalkan kabinet Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin. Ia memastikan, semua orang yang masuk kabinet Bey dipilih secara objektif.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini