bukamata.id – Sistem Media Komunikasi (Simedkom) merupakan sebuah aplikasi berbasis digital yang dikembangkan oleh Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kabupaten Purwakarta untuk mempermudah pengelolaan informasi dan komunikasi publik.
Kepala Diskominfo Purwakarta, Rudi Hartono menjelaskan, ada tiga manfaat yang bisa didapatkan dari aplikasi berbasis digital ini, di antaranya berkaitan dengan efisiensi, transparansi dan aksesbilitas.
Menurutnya, pengimplementasian aplikasi ini sudah dilakukan oleh dinas yang dipimpinnya sejak awal 2024 ini.
“Aplikasi ini memudahkan penertiban administrasi kerja sama antara media dan pemerintah dan menjadi alat filter untuk memantau isu konten media terkait pemberitaan di Purwakarta. Selain itu, aplikasi ini juga menyediakan platform untuk pendaftaran dan pengelolaan kerja sama publikasi,” ucap Rudi dalam keterangannya, Senin (4/11/2024).
Rudi mengatakan, implementasi aplikasi ini juga pada akhirnya dapat meningkatkan optimalisasi proses kerja sama media dengan pemerintah secara online serta monitoring konten pemberitaan di Kabupaten Purwakarta.
“Hal ini diharapkan mampu mewujudkan kerja sama yang baik dan efektif serta meningkatkan kualitas penyebaran informasi melalui penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE),” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) pada Diskominfo Purwakarta, Sri Budiyanti mengungkapkan, digitalisasi kerja sama media melalui aplikasi Simedkom cukup memudahkan proses kerja sama antara pemerintah daerah dengan perusahaan media.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini