bukamata.id – Forum Konstituen (FK) Kabupaten Bandung mengingatkan masyarakat untuk berhati-hati dalam memilih pemimpin pada Pilkada Kabupaten Bandung 27 November 2024 mendatang.
FK menekankan pentingnya memilih pemimpin yang berkomitmen melanjutkan perubahan.
Ketua Forum Konstituen Kabupaten Bandung, Umar Alam mengatakan perubahan yang dirasakan saat ini tidak datang dengan mudah.
“Ini hasil perjuangan panjang dari masyarakat yang menginginkan pemerintahan yang bersih, transparan, dan berpihak pada rakyat,” kata Umar dalam sebuah diskusi bersama awak media di Soreang, Selasa (1/10/2024).
Forum Konstituen menilai bahwa kemunculan Dadang Supriatna pada Pilkada 2020 telah membawa angin segar bagi masyarakat Kabupaten Bandung yang menginginkan perubahan.
Saking besarnya gelombang masyarakat yang menginginkan perubahan, Dadang Supriatna pun memperoleh mandat dan amanah dari masyarakat Kabupaten Bandung. Ketika itu, Dadang Supriatna meraih 56 persen lebih suara pemilih dari 3 pasangan calon yang berkontestasi.
“Kita bisa lihat bagaimana Kang Dadang Supriatna telah menunjukkan komitmennya untuk membawa perubahan dan membangun Kabupaten Bandung dengan fokus pada kesejahteraan rakyat. Program-programnya nyata dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” tambah Umar.
Ia menambahkan walau hanya dalam waktu 3,4 tahun memimpin Kabupaten Bandung, Kang DS mampu menunjukkan kinerja fenomenal. Sebagai contoh konkret, Kang DS mampu meningkatkan APBD dan PAD Kabupaten Bandung hanya dalam tempo singkat.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini