bukamata.id – Capes Nomor Urut Tiga, Ganjar Pranowo merespon tanggapan Presiden Jokowi terkait debat ketiga yang berlangsung pada Minggu (7/1/2024).
Sebelumnya, Jokowi menanggapi debat ketiga yang berlangsung panas itu dan menurutnya substansi visi capres-cawapres tidak terlihat.
Selain itu, Jokowi juga menilai adanya saling serang personal Capres bukan kebijakan atau visi misi.
Merespon tanggapan Jokowi tersebut, Ganjar mengatakan bahwa pada debat ketiga ia tidak menyerang personal melainkan programnya.
“Saya enggak menyerang personal, saya menyerang program,” kata Ganjar, dikutip dari Antara, Selasa (9/1/2024).
Selain itu, Ganjar menyatakan bahwa dalam debat itu dia hanya memerlukan jawaban atas pertanyaan kepada capres nomor urut 2, mengenai data pertahanan.
“Saya hanya butuh jawaban saja. Kalau memang enggak bisa (dijawab), ya, kan dia (Prabowo) harusnya jawab, tidak bisa dibuka, Pak,” tambah Ganjar.
Mengenai pernyataan Jokowi soal data pertahanan, termasuk alat utama sistem persenjataan (alutsista), Ganjar mengatakan bahwa data tersebut terbuka di website.
“Ada datanya di Kemenko Polhukam (Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan); terbuka itu di website,” bebernya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini