Menurut dia, kondisi serupa juga terjadi di Indonesia. Dimana sebagian wilayah mengalami kekeringan, namun wilayah lainnya mengalami banjir.
“Ada wilayah kita ini mengalami kekeringan tapi di pulau yang lain mengalami banjir jadi nampaknya ini memang sudah mulai terjadi secara merata di berbagai belahan dunia,” ungkapnya.
Dwikorita mengungkapkan, jika situasi yang dihadapi dunia saat ini sebagai dampak variasi dan perubahan iklim tidak bisa diabaikan begitu saja.
“Jadi ini benar benar data terakhir yang sangat mengkhawatirkan yang apabila kita abaikan akhirnya baik negara yang sudah maju apalagi negara berkembang dan negara negara di pulau pulau kecil itu akan mengalami dampaknya, tidak pandang bulu. Jadi kalau kita memang tidak insaf, tidak sadar, tidak bekerja bersama kita akan punah bersama,” tandasnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini