bukamata.id– Menko Polhukam Mahfud MD membuka pintu pengaduan bagi masyarakat terkait penyelenggaraan Pemilu 2024.
Ia mengatakan Kemenko Polhukam punya satuan tugas (satgas) yang akan menampung aduan-aduan terkait penyelenggaraan pemilu itu.
“Sebagai Menko Polhukam saya di sini membuka pintu terhadap pengaduan-pengaduan. Saya di sini punya Satgas juga yang itu menampung pengaduan-pengaduan,” kata Mahfud di Kantor Kemenko Polhukam, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Rabu (3/1) dikutip dari CNN Indonesia.
Meski aduan-aduan terkait Pemilu biasanya diarahkan ke Bawaslu, KPU hingga Polri. Mahfud menyatakan Kemenko Polhukam akan membantu untuk mengecek proses tindak lanjut dari aduan.
“Nanti krosceknya bisa di sini, apakah laporan-laporan itu jalan atau tidak. Kita akan kontrol di sini, di kantor Kemenko Polhukam, Jalan Merdeka Barat,” kata dia yang juga berstatus calon wakil presiden nomor urut 3 pada Pilpres 2024 ini.
Dalam kesempatan itu, Mahfud kembali menyinggung soal netralitas TNI, Polri, dan ASN dalam Pemilu. Dia mengatakan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) telah berkali-kali menekankan agar TNI, Polri, dan ASN untuk netral.
“Karena ini perintah presiden sudah berkali-kali. Sebagai Menko Polhukam saya ingin menegaskan ini kepada masyarakat. Ini perintah presiden dan perintah UU dan setiap pelanggaran itu tentu akan ditindak,” katanya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini