bukamata.id– Masyarakat dan pemangku kepentingan Kota Bandung menggelar Aksi peduli Palestina yang dilaksanakan di Jalan Diponegoro atau depan kantor Gubernur Jawa Barat Jumat (17/11/2023), dengan membawa atribut serta membentangkan bendera Palestina berukuran kurang lebih 10 meter.
Selain Kota Bandung, aksi ini juga digelar serentak di 27 Kota/Kabupaten di Jawa Barat.
Sebelum melaksanakan aksi ribuan massa yang di dominasi oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemprov Jabar terlebih dulu berkumpul di Masjid Pusdai, kemudian long march menuju depan Gedung Sate.
“Hari ini kami mengirimkan doa dan cinta untuk rakyat Palestina Hari ini kami mengutuk apa yang terjadi penindasan di Palestina semoga rakyat keselamatan dan Palestina dan perdamaian Segera tiba di bumi Palestina,” kata Asda Pemprov Jabar Dedi Supandi saat menyampaikan orasinya.
Selain itu, peserta Aksi Bela Palestina Wati (33) mengatakan, hari ini merupakan aksi kedua kali yang ia lakukan.
“Alhamdulillah, masyarakat Indonesia khususnya Jabar masih diberi rahmat dengan keadaan yang damai, berbeda dengan saudara kita di Palestina,” ujar Wati.
Wati melanjutkan, aksi dari warga Jabar sebagai dukungan terhadap saudara di Palestina.
“Semoga kegiatan yang diadakan secara serempak ini dapat dinotice oleh pihak luar, bahwasanya dukungan untuk Palestina terus digelorakan di penjuru dunia,” kata Wati.
Adapun beberapa tokoh penting Jabar yang mengikuti aksi, Pj Gubernur Bey Machmudin, Pangdam III Siliwangi, Kapolda Jabar, Baznas Jabar, Kemenag, MUI, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Jabar serta masyarakat umum lainya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini