bukamata.id – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil berpamitan ke ASN Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar mengingat pada 5 September 2023 mendatang sudah memasuki akhir masa jabatan.
“Dalam hitungan 10 hari kami akan pamit sebagai Gubernur Jawa Barat 2018-2023,” ucap Kang Emil, sapaan akrabnya, di Lapangan Softball Lodaya, Kota Bandung pada Jumat (25/8/2023).
Kang Emil berharap, selama 5 tahun pengabdiannya untuk Provinsi Jabar bisa diapresiasi oleh seluruh pihak.
“Mudah-mudahan reformasi pengabdian rasa sayang kami kepada PNS ASN se-Jawa Barat tiasa ditampi, semua sekarang objektif rotasi, mutasi, penghargaan kepada prestasi semua sangat objektif,” ungkapnya.
Kang Emil juga berpesan, untuk selalu menjaga dan meningkatkan semangat kerja untuk kemajuan Provinsi Jabar. Mengingat, Jabar juga menjadi provinsi pertama di Indonesia yang menerapkan sistem work form home dan itu diapresiasi Presiden Joko Widodo.
“Titip Jawa Barat tolong dijaga, dijadikan provinsi yang selalu terbaik jangan turun semangatnya dan kita juga diapresiasi oleh presiden menjadi provinsi pertama yang permanen work form home secara objektif di Indonesia, mengurangi kemacetan, polusi serta produktif adalah provinsi Jawa Barat,” tuturnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini