bukamata.id – Bupati Garut, Rudy Gunawan kecewa terhadap kinerja konsultan perencanaan proyek perbaikan jalan di ruas wilayah Garut bagian selatan. Sebab mereka tidak memasukkan unsur wiremash (baja tulangan) pada beberapa jalan dengan beban berat.
Hal itu terungkap saat Rudy Gunawan melakukan peninjauan terhadap beberapa ruas jalan di wilayah Garut bagian selatan, sebagai bagian dari program perbaikan infrastruktur, Sabtu (12/8/2023).
Menurut Rudy, kejadian tersebut merupakan kesalahan dari Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Kesalahan tersebut harus diperbaiki di masa depan.
“Ini adalah kesalahan perencanaan dari PUPR, kita perbaiki lah ke depan, ini bukan kesalahan pemborong kalau memang di dalam speknya tidak ada. Ini kesalahan daripada perencana,” kata Bupati Garut itu seperti dikutip pada Senin (14/8/2023).
Rudy ingin, proyek perbaikan jalan di wilayahnya tidak hanya cepat, namun juga berkualitas sehingga tidak mudah rusak.
Oleh karenanya, Rudy menekankan pentingnya kerja sama yang baik antara pihak-pihak terlibat dalam proyek tersebut, termasuk pemerintah daerah, kontraktor, dan konsultan perencanaan. Dengan tujuan akhir supaya masyarakat bisa menikmati jalan yang baik dan tahan lama.
Selain itu, lanjut Rudy, pemborong juga tidak hanya fokus pada penawaran harga terendah, namun juga pada kualitas. Untuk itu peran ULP-ULP di Garut dipromosikan dalam jabatan di kecamatan supaya bisa lebih terlibat dalam pengawasan serta pelaksanaan proyek di wilayah Garut Selatan.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini