bukamata.id – Pasca menjadi cawapres, DPRD Kota Surakarta menilai kinerja Gibran sebagai wali kota menjadi kurang optimal.
Hal itu disampaikan Wakil Ketua DPRD Kota Surakarta Sugeng Riyanto di Solo, Jawa Tengah, pada Senin (15/1/2024).
Sugeng mengatakan Gibran harus fokus dan mencurahkan seluruh energinya untuk menyelesaikan PR yang ada di Kota Solo.
“Kalau bicara kinerja, saat mas wali belum concern di pencawapresan memang beliau sering menyampaikan di banyak forum bahwa PR Solo masih banyak. Beliau harus mencurahkan segenap energi untuk menyelesaikan PR-PR itu,” beber Sugeng, dikutip dari Antara, Senin (15/1/2023).
Sugeng mneuturkan beberapa pekerjaan rumah yang masih harus diselesaikan, diantaranya kasus stunting dan pendidikan.
Ketua DPRD itu pun mengatakan jika saat ini Gibran fokus di pilpres, lantas menurutnya bagaimana ia bisa menangani du PR tersebut.
“Kalau fokus sekarang ke Jakarta, bagaimana menangani stunting,” katanya.
Untuk itu, Sugeng menilai kinerja Gibran pasca maju sebagai cawapres Prabowo Subianto dinilai tidak optimal.
Sebelumnya, Sugeng pernah menyarankan Gibran untuk maju sebagai wali kota selama dua periode agar permasalahan dan pekerjaan tersebut bisa selesai.
“Kalau beliau tidak dua periode atau seperti sekarang pasti tidak optimal memimpin Solo,” tandasnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini