bukamata.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumedang menargetkan Angka Kemiskinan Ekstrem mencapai nol persen pada tahun 2024.
Target tersebut disampaikan Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir dalam Rapat Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem di Ruang Rapat Tajimalela, Bappppeda Kabupaten Sumedang, Selasa (29/8/2023).
“Tahun 2024 kemiskinan ekstrem di Kabupaten Sumedang harus nol persen. Maka dari itu, lakukan rencana aksi untuk menangani kemiskinan ekstrem di Kabupaten Sumedang,” ucap Dony.
Bupati Dony meminta, agar upaya untuk mewujudkan target itu dijalankan dengan sungguh-sungguh sehingga bisa dijiwai dan dieksekusi sesuai dengan kebijakan serta jelas monitoring, evaluasi dan hasilnya.
“Harus perkuat data dan pemahamannya, terutama determinan kemiskinan yang dikombinasikan dengan pengetahuan lokal,” ungkapnya.
Bupati Dony berharap, pertumbuhan ekonomi yang terjadi ke depan adalah pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan merata untuk semua kalangan.
“Tentunya perlu upaya untuk mengeluarkan penduduk miskin ekstrem agar melewati Garis Kemiskinan Ekstrem. Kenali karakteristik khas penduduk miskin dan potensi sumber daya daerah masing-masing,” katanya.
Selain perlu memahami fenomena sosiologis penduduk miskin di daerahnya, juga perlu dilakukan berbagai daya agar penduduk yang terpinggirkan secara sosial dapat terintegrasi ke dalam tatanan sosial masyarakat setempat.
“Ini tidak sekadar memiliki komitmen, tetapi juga inisiatif lokal yang didasarkan atas permasalahan dan potensi spesifik daerah,” imbuhnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini