Ahmad Syaikhu dan Ilham Habibie diketahui diusung oleh tiga partai yakni Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan NasDem.
3. Acep Adang Ruhiyat dan Gitalis Dwi Natarina (Gita KDI)
Acep Adang Ruhiyat dan Gitalis Dwi Natarina menjadi pasangan ketiga yang mendaftarkan diri untuk Pilgub Jabar 2024 ke KPU Jabar di hari terakhir pendaftaran, Kamis (29/8/2024).
Diketahui, Acep Adang dan Gita KDI merupakan kader terbaik yang dimiliki Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk mengikuti kontestasi ini.
Pasangan Acep Adang dan Gita KDI tiba di kantor KPU Jabar sekitar pukul 21.20 WIB. Mengenakan pakaian berwarna hijau, pasangan ini pun diantar oleh para petinggi partai pengusung.
4. Jeje Wiradinata dan Ronal Surapradja
Jeje Wiradinata dan Ronal Surapradja menjadi pasangan keempat sekaligus terakhir yang akan ikut berkontestasi di Pilgub Jabar 2024.
Berbeda dengan pasangan Cagub-Cawagub Jabar sebelumnya, Jeje-Ronal ini justru tidak hadir langsung saat pendaftaran.
Mereka didaftarkan oleh jajaran pengurus DPD PDI Perjuangan Jabar pada Kamis (29/8/2024) di menit-menit akhir menjelang penutupan.
Sementara itu, Ketua KPU Jabar, Ummi Wahyuni memastikan, pendaftaran bakal Cagub-Cawagub Jabar yang diusung PDIP tetap sah sesuai aturan yang ada.
“Ada surat edaran terbaru dari KPU RI nomr 19, 15, dalam poin ketiga diperbolehkan ketika ada hambatan atau berhalangan hadir calonnya diperkenankan memanfaatkan teknologi, dan ini sudah dimanfaatkan oleh PDI Perjuangan yang mengusulkan bakal pasangan calon Gubernur adalah Jeje Wiradinata dan Wakil Gubernur adalah Ronald Surapradja,” jelas Ummi di kantor KPU Jabar, Kamis (29/8/2024).
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini