bukamata.id – Pengamat Politik sekaligus Founder Indo Barometer, Muhammad Qodari menyebut jika Ridwan Kamil merupakan lawan Anies Baswedan yang paling kompetitif di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024.
Bukan tanpa alasan, Muhammad Qodari menuturkan jika mantan Gubernur Jawa Barat itu sosok yang memiliki portofolio paling mumpuni untuk berhadapan dengan Anies Baswedan.
“Menurut saya hari ini ya, kualitatif, menurut saya ya memang Ridwan Kamil, karena Ridwan Kamil yang punya portofolio paling kompetitif untuk berhadapan dengan Anies, dari semua calon yang ada menurut saya,” ungkapnya, dikutup dari YouTube Total Politik, Rabu (26/6/2024).
Selain itu, Qodari juga menjelaskan pengalaman Ridwan Kamil yang pernah menjadi wali kota dan menata Kota Bandung bisa menjadi modal besar untuk maju di Pilkada Jakarta.
“Satu dia udah pernah wali kota, dua ia pernah jadi gubernur, ketika jadi wali kota dia menata Bandung, trotoar yang lebar, banyak taman, hemat saya Jakarta ini dengan orientasi bisnis nya, ya yang dicari dari Jakarta ini adalah penataan ruang, di luar banjir dan macet, dan itu Ridwan Kamil bisa “jualan” banyak disana,” bebernya.
Pengalaman menjadi Gubernur Jabar juga menurut Qodari merupakan alasan kuat suami dari Atalia Praratya itu bisa berkomunikasi dengan kota-kota yang ada di sekitar Jakarta.
“Terus karena dia mantan Gubernur Jabar, ia bisa bicara juga interaksi dan penataan hubungan Jakarta dengan Depok, Bekasi, Bogor,” ujarnya.
Maka atas dasar itulah, Qodari meyakini secara kualitatif jika Ridwan Kamil merupakan lawan paling kompetitif untuk berhadapan dengan Anies Baswedan di Pilkada Jakarta.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini