bukamata.id – Kontestasi pemilihan Wali Kota Bandung 2024 berpotensi memunculkan perang bintang para artis.
Hal itu terlihat dari adanya beberapa artis yang mengikuti penjaringan atau merupakan kader partai untuk Pilwalkot Bandung.
Fenomena artis masuk bursa pencalonan kepala daerah disoroti oleh Pengamat Politik dari Universitas Al Azhar, Ujang Komarudin.
Ujang menilai, fenomena artis yang berbondong-bondong maju di Pilkada karena melihat Bandung Raya sebagai lahan basah.
Menurutnya, masyarakat Bandung Raya memiliki sisi psikologis yang begitu menggandrungi para artis dan public figure tersebut.
“Karena masyarakat Bandung Raya ini sangat senang dan cinta kepada artis. Artis itu kalau dia terkenal, kaya, dianggap hebat sehingga masyarakat Bandung Raya ya suka dan cinta terhadap artis tersebut,” beber Ujang, saat dihubungi Selasa (16/7/2024).
Dalam kontestasi Pilwalkot Bandung, ada tiga nama artis yang diprediksi bakal berebut kursi nomor satu di Bandung.
Ronal Surapradja
Ronal Surapradja namanya mulai tenar ketika bermain di acara Extravaganza Trans TV. Ronal pun kini dikenal bersama komunitas pecinta motor yang diketuai Andre Taulany bernama The Prediksi.
Pada Pilkada 2024 ini, Ronal memutuskan mengikuti penjaringan di PDIP untuk pilwalkot Bandung 2024. Namanya pun direkomendasikan ke DPD dan DPP PDIP bersama sejumlah nama lainnya, seperti Andri Gunawan juga Dandan Riza Wardana.
Dilihat dari laman Instagram pribadinya, Ronal cukup giat memperkenalkan dirinya sebagai bakal calon Wali Kota Bandung dan berniat untuk berbakti kepada kampung halamannya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini