bukamata.id – Bakal calon Wali Kota Cimahi 2024, Adhitia Yudisthira menyatakan, persiapannya menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 sudah matang. Salah satunya terkait komunikasi dengan partai politik (parpol).
Adhitia mengaku, hingga saat ini, seluruh parpol yang ada di Kota Cimahi telah dirinya kunjungi.
“Hampir seluruh parpol di Kota Cimahi sudah saya silaturahmikan, alhamdulillah penyambutan baik dari kawan-kawan parpol di Cimahi ini luar biasa,” ucap Adhitia saat bincang santai bersama media di Kota Cimahi, Kamis (6/6/2024).
Adhitia mengatakan, dirinya juga sudah menyerahkan seluruh formulir pendaftaran bakal calon Wali Kota Cimahi 2024 ke sejumlah parpol, di antaranya Gerindra, Demokrat, PAN, dan PKB.
“Tinggal kita terus follow up seperti apa, terus jalin, terus komunikasi dan kita hargai, hormati mekanisme masing-masing partai di Cimahi ini,” ungkapnya.
“Kita hargai karena yang memiliki hajat itu di dalam pilkada adalah partai politik atau gabungan partai politik. Kita hargai mekanismenya, kita hargai kebiasaan mereka seperti apa, kita tunggu hasilnya seperti apa,” tambahnya.
Sambil menunggu keputusan parpol, Adhitia pun mengaku ingin ‘belanja’ masalah. Hal itu dilakukannya dengan cara menampung masukan sebanyak-banyaknya dari masyarakat.
“Tentu saya akan terus silaturahmi dengan warga, blusukan, masuk ke gang-gang sempit, gang-gang yang padat, selain sosialisasi sekaligus belanja masalah untuk memberikan solusi bagi Kota Cimahi yang lebih baik ke depan,” terangnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini