bukamata.id – Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat (Jabar) resmi dijabat Bey Machmudin yang juga Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden. Bey akan meneruskan kiprah Ridwan Kamil yang purnatugas hari ini, Selasa (5/9/2023).
Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian melantik langsung Bey Machmudin di Gedung Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Jakarta. Pelantikan Bey dilakukan bersama 9 Pj lainnya.
Selain itu, Ridwan Kamil juga dalam kesempatan ini resmi diberhentikan sebagai Gubernur Jabar. Ridwan Kamil diberhentikan melalui Keputusan Presiden (Kepres) yang dibacakan sebelum pelantikan Pj.
Pasca dilantik Mendagri, Bey akan langsung bertugas per hari ini. Masa jabatan yang dipegangnya ialah selama satu tahun dan bisa diperpanjang satu tahun berikutnya.
Berikut ini nama-nama 10 Pj Gubernur yang dilantik hari ini:
1. Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin
2. Pj Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana
3. Pj Gubernur Sumatera Utara Hassanudin
4. Pj Gubernur Bali Sang Made Mahendra Jaya
5. Pj Gubernur Papua Ridwan Rumasukun
6. Pj Gubernur NTT Ayodhia Kalake
7. Pj Gubernur NTB Lalu Gita Ariadi
8. Pj Gubernur Kalimantan Barat Harrison Azroi
9. Pj Gubernur Sulawesi Tenggara Andap Budhi Revianto
10. Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini