“Kami berharap pertemuan ini tidak hanya memperkuat hubungan diplomatik, tetapi juga membuka peluang kerja sama baru yang saling menguntungkan bagi kedua belah pihak,” tambahnya.
Lebih lanjut, Koswara menjelaskan bahwa Bandung memiliki keindahan geografis yang luar biasa, terletak di cekungan yang dikelilingi gunung, serta menawarkan udara sejuk yang jarang ditemukan di perkotaan Pulau Jawa. Selain itu, peninggalan arsitektur kolonial Belanda juga menjadi daya tarik utama bagi wisatawan mancanegara.
“Kami ingin para duta besar merasakan keramahan warga Bandung. Filosofi kami, *Bandung Someah Hade ka Semah* berarti selalu ramah dan menghormati tamu. Ini adalah budaya yang terus kami junjung hingga kini,” ungkapnya.
Dalam sambutannya, para duta besar menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat dari Pemerintah Kota Bandung.
Mereka juga menyatakan ketertarikannya untuk memperkuat hubungan kerja sama dengan Bandung. Kota Bandung dinilai memiliki potensi besar sebagai mitra strategis di kawasan Asia Tenggara, baik dalam konteks budaya maupun ekonomi.
Dengan semangat kolaborasi ini, Pemkot Bandung berharap kunjungan ini akan membuka lebih banyak peluang bagi Kota Bandung untuk berkembang lebih pesat di masa depan, baik di bidang pariwisata, ekonomi, maupun diplomasi internasional.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini