“Respon dari daerah lain banyak yang tertarik dan alhamdulillah menjadi percontohan atau rujukan nasional dalam layanan pembayaran pajak kendaraan bermotor. Kami dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat sangat terbuka jika ada daerah lain yang ingin mereplikasi, yang terbaru Kepulauan Riau ingin membuatnya, Sumsel dan Bali juga tertarik,” dia melanjutkan.
Disinggung mengenai respon Joko Widodo, Dedi Taufik menyatakan presiden memberikan apresiasi karena sistem yang dibuat bisa memudahkan pelayanan kepada masyarakat di samping bisa meningkatkan pendapatan.
“Beliau (Presiden Joko Widodo) mengapresiasi. Ini adalah layanan samsat digital mandiri pertama di Indonesia dan memudahkan masyarakat,” kata dia.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini