bukamata.id – Detik-detik menjelang debat kedua, cawapres Gibran Rakabuming Raka terlihat mengunjungi rumah Prabowo Subianto.
Gibran mengungjungi kediaman Prabowo di kawasan Kartanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan sebelum melakoni debat putaran kedua di Jakarta Convention Center (JCC).
Dilansir dari Antara, Gibran terlihat tiba di rumah Prabowo sekitar pukul 17.41 WIB dengan pengawalan ketat.
Menggunakan kameja berwarna putih, Gibran langsung diantar ke depan pintu utama kediaman Prabowo menggunakan mobil.
Seperti diketahui, debat cawapres akan dimulai pukul 19.00 WIB di JCC, Jakarta.
Adapun tema debat kedua tersebut mengenai topik terkait ekonomi, keuangan, investasi, pajak, perdagangan, hingga APBN.
Sementara itu, terkait durasi akan berjalan sama seperti sebelumnya, yakni 150 menit, dengan durasi khusus debat 120 menit dan terdiri dari 6 segmen.
Dimana, segmen pertama debat akan dibuka dengan penyampaian visi, misi, maupun program kerja dan ditutup dengan penyampaian pernyataan kesimpulan oleh masing-masing cawapres pada segmen keenam.
Sebelumnya, KPU mengumumkan bahwa cawapres nomor urut dua, Gibran Rakabuming Raka penampil pertama yang akan menyampaikan visi misi.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini