bukamata.id – Cawapres nomor urut satu, Muhaimin Iskandar atau yang akrab disapa Cak Imin dalam kampanyenya janjikan beri pinjaman bagi pengusaha muda.
Cak Imin menuturkan bahwa pinjaman tersebut senilai Rp10 juta yang akan diberikan tanpa anggunan dan bunga.
Hal itu disampaikan Cak Imin di Kota Depok, Jawa Barat, pada Selasa (19/12/2023).
“Insyaallah kaum muda yang mau berbisnis, maksimal Rp10 juta tanpa agunan, tanpa bunga, bisa memulai bisnis maksimal Rp10 juta,” ujar Cak Imin, dikutip dari Antara, Rabu (20/12/2023).
Terkait pinjaman modal usaha tersebut, Cak Imin menjelaskan kebijakan itu akan diimplementasikan dengan mengalihkan anggaran yang dulunya digunakan dalam program Kredit Usaha Rakyat (KUR) dengan membuat pengelolaan sistem perkreditan yang baru.
Namun, pinjaman modal tersebut diprasyaratkan untuk usaha yang diajukan dengan visibilitas baik untuk sebuah bisnis.
“Kami bisa switch anggaran dari yang dulu digunakan sebagai KUR dengan cara pengelolaan sistem per kreditan baru, dalam hal ini inshaallah kalau Rp10 juta perintisan bisnis dengan tentu saja visibility ketat,” jelasnya.
Untuk diketahui, KPU telah menetapkan jadwal kampanye Pilpres 2024, yang dimulai sejak 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini