bukamata.id – Sebagai bagian dari persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Provinsi Jawa Barat 2024, Perkumpulan Seluruh Pengemudi Bersatu (PSPB) bekerja sama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jabar menggelar sosialisasi pendidikan pemilih pada Kamis (17/10/2024).
Bertempat di Sahejo Resort, Purwakarta, acara ini dihadiri oleh 50 peserta dari anggota Asosiasi Pengemudi Jabar.
Acara ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat terkait pentingnya partisipasi dalam Pilkada serta memberikan edukasi seputar tata cara pemilihan yang benar.
Ketua Asosiasi Pengemudi Jabar, Asep Dani, menyampaikan harapannya agar para peserta dapat menjadi agen perubahan dalam menyebarkan informasi yang mereka peroleh.
Kadiv Teknis KPU Kabupaten Purwakarta, Rifan Dani Ramadhan, menggarisbawahi pentingnya sosialisasi ini dalam mendorong masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam Pilkada.
“Partisipasi pemilih mencerminkan kualitas demokrasi kita. Setelah mendapatkan informasi dalam sosialisasi ini, kami berharap para peserta dapat menyebarkan pengetahuan kepada masyarakat luas,” ujarnya.
Sosialisasi ini juga membahas berbagai hal teknis terkait pelaksanaan Pilkada, mulai dari tata cara memilih hingga pentingnya mengenali calon pemimpin yang berkualitas.
Selain itu, Rifan juga mengingatkan agar masyarakat tidak terpengaruh oleh kampanye hitam atau politik uang yang dapat merusak nilai demokrasi.
Sementara itu, Kepala Bidang Politik Dalam Negeri Jabar, Rulaiadi menekankan bahwa Pilkada 2024 adalah momentum penting untuk memilih pemimpin yang tepat.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini