bukamata.id – Viral di media sosial terkait pernyataan komika Abdur Arsyad yang tak setuju Cak Imin jadi Cawapres.
Seperti diketahui, Cak Imin merupakan Cawapres Anies Baswedan di Pilpres 2024.
Dalam video yang diunggah akun TikTok @helnaonara, terlihat Komika Abdur Arsyad mengungkapkan ketidaksetujuannya pada Cak Imin yang kini mendampingi Anies Baswedan.
“Saya rasa Cak Imin tidak cocok jadi Cawapres, dari dulu saya tidak pernah simpati dengan sosoknya, seorang Muhaimin Iskandar itu,” ujar Abdur.
Abdur beralasan, bahwa sampai saat ini ia tidak melihat adanya gebrakan dari Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tersebut.
“Saya melihat sepak terjangnya dari seorang Muhaimin Iskandar, saya belum pernah melihat sebuah gebrakan dari Muhaimin Iskandar gitu,” bebernya.
Saat menjadi menteri di tahun 2009-2014 itu pun menurut Abdur masih tidak ada gebrakan yang berarti sehingga Komika satu ini tidak setuju ketika Cak Imin menjadi Cawapres.
“Dia jadi menteri aja di 2009-2014 saya tidak pernah ada gebrakan,” katanya.
Sebagai informasi, Cak Imin pernah menjabat sebagai Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) pada 2009 hingga 2014
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini