Dian memandang, saat ini perkembangan esport di Indonesia sudah sangat besar. Di mana pihaknya sendiri pertama kali menjalin mitra dengan Evos Esport pada tahun 2017.
“Perkembangannya sangat pesat kita lihat, kalau dilihat dari mulai kita bikin Championship Season 1, itu bahkan pemain-pemain Dewa United itu pemenang dari CBN Championship Season 1. Banyak sekarang pro-tim yang tier satu atau tier dua itu banyak cetakan dari kita (CBN Championship),” bebernya.
“Pertama kali partner pro tim yang kita partneri itu ada Evos Esport yang tau sendiri sekarang kaya gimana gedenya,” sambungnya.
Bukan hanya soal tim elite, Dian mengatakan, selama ini CBN selalu mengajak komunitas-komunitas untuk serius menekuni bidang esport ini.
“Kita ga semata-mata melihat dari pro timnya doang, tapi kita banyak main juga ke komunitas, kita mau lihat dan ngasih tau ‘eh esports itu, lu ga cuman main-main, memang ada masa depannya, lu bisa jadi orang, lu bisa jadi sesuatu’, ga mesti jadi player doang, bisa jadi caster, bisa jadi orang dibelakang layarnya atau segala macem itu banyak dari sisi karir itu ada,” bebernya.
Selain dukungan pada pro tim, kata Dian, CBN juga turut aktif memberikan kontribusi yang berkelanjutan kepada ekosistem eSport. Salah satunya adalah penyediaan jaringan internet yang handal.
“Dengan support dari CBN dan kita juga pro tim ini mereka semua game housenya pake CBN. Kita support mereka untuk jadi juara dengan internet yang baik, latency-nya rendah dan sebagainya, itu mereka akhirnya bisa jadi juara,” katanya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini