NuArt Sculpture Park
NuArt Sculpture Park boleh jadi merupakan salah satu galeri seni yang legendaris di Kota Bandung. Letaknya memang sangat mepet ke kawasan Bandung Barat, yakni di Jalan Setra Duta Raya No L6.
Selain galeri seni, NuArt Sculpture juga identik dengan kegiatan seni di luar seni rupa. Misalnya proses kreatif tematik yang melibatkan anak.
Galeri Pusat Kebudayaan
Galeri Pusat Kebudayaan punya agenda pameran reguler yang cukup padat. Hampir setiap bulan, mereka berganti tema pameran seni.
Biasanya, pameran yang digelar di lokasi ini bebas tiket masuk alias gratis. Areanya pun cukup luas dengan instalasi sederhana. Kebanyakan, pameran yang disajikan di sini merupakan pameran kolektif komunitas.
Selain menikmati pameran, di belakang gedung, ada juga sejenis food truck yang menyediakan kopi, aneka minuman, dan makanan. Galeri Pusat Kebudayaan berlokasi di Jalan Naripan No 7-9, Kota Bandung.
Studio Wangirupa
Studio Wangirupa merupakan salah satu galeri seni yang tergolong cukup muda, namun punya konsep menarik.
Terletak di Jalan Setrasari Kulon Raya No 26B, studio ini konon merupakan rumah pribadi pemiliknya, yang kemudian dibuka menjadi galeri seni dan terbuka untuk umum.
Jadwal pameran di Wangirupa juga tergolong cukup padat. Dalam satu atau dua bulan, mereka menampilkan judul pameran baru.
Griya Seni Popo Iskandar
Selanjutnya, ada Griya Seni Popo Iskandar (GSPI). Letaknya di Jalan Dr. Setiabudi No 236, Kota Bandung. Tidak jauh dari kampus Universitas Pendidikan Indonesia (UPI).
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini