bukamata.id – Ingin miliki wajah glowing? masalah dark spot seringkali menjadi halangan dan sulit untuk dihilangkan, sehingga mengganggu penampilan kita sehari-hari.
Dark spot muncul ketika kulit memproduksi lebih banyak melanin daripada biasanya atau yang dikenal sebagai hiperpigmentasi. Melanin sendiri merupakan pigmen coklat alami yang memberikan warna pada kulit kita. Umumnya, kondisi ini disebabkan oleh paparan sinar matahari atau sinar ultraviolet yang berlebihan dan dapat dialami oleh siapa saja.
Namun tak perlu khawatir, selain melakukan perawatan di klinik kecantikan, penggunaan skincare secara rutin dipercaya dapat menyamarkan bintik hitam yang kita alami.
Untuk itu, Yuli Yulianti pemilik Calysta Skincare membuat produk serum tranex peptide dark spot cyskin.
Serum ini berfungsi untuk melembabkan kulit secara optimal, mencerahkan wajah, dan memudarkan tampilan noda gelap pada wajah.
“Serum dari Cyskin ini sudah clinicaly, dermatology tested, non comedogenic, praben, silicon, dan bebas alkohol ” ujar Yuli, Sabtu (8/06/2024) di Bandung.
Yuli menambah bahwa dark spot bisa memperlihatkan ciri-ciri seperti kulit terlihat lebih gelap dan tidak bercahaya, warna kulit tidak merata, kulit kering, kulit terasa kasar dan bersisik.
“Kulit terutama kulit pada bagian wajah merupakan hal yang sensitif, hal ini dikarenakan banyak wanita di Indonesia yang ingin memiliki kulit wajah sehat dan glowing,” ungkapnya.
Untuk produk Serum tranex peptide dark spot cyskin aman digunakan oleh ibu hamil, hal ini karena kandungan di dalam produk serum terdapat juga bahan baku dari herbal.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini