Selain menikmati karya seni, pengunjung juga bisa merasakan kehangatan suasana kampung yang kental dengan nuansa kebersamaan. Ini menjadikan pengalaman berkunjung ke Studio Rosid lebih dari sekadar menikmati seni, tetapi juga merasakan kekayaan budaya lokal yang autentik.
Tak hanya itu, tersedia juga cafe yang menyediakan menu beragam, mulai dari minuman, cemilan, hingga makanan berat dengan harga yang terjangkau mulai dari Rp10.000.
Dengan keberadaan Studio Rosid, Kampung Wisata Kreatif Cigadung semakin menegaskan posisinya sebagai salah satu destinasi wisata kreatif unggulan di Kota Bandung.
Destinasi ini tidak hanya menawarkan keindahan visual, tetapi juga memberikan pengalaman yang mendalam tentang seni, budaya, dan kearifan lokal.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini