bukamata.id – Milk bun Thailand merupakan roti yang belakangan ini viral dan diburu para pecinta makanan manis. Makanan ini terkenal dengan tekstur yang lembut dan rasa susu di dalamnya.
Kelembutan dan rasa susu yang khas membuat milk bun yang viral dari Thailand ini banyak dicari dan bikin penasaran orang yang belum mencicipinya.
Gak perlu jauh-jauh ke Thailand atau mengeluarkan banyak uang dengan jastip, kamu bisa dengan mudah membuatnya dirumah, berikut resep mudah membuat milk bun asal Thailand:
Bahan-bahan:
- Untuk adonan roti:
- 500 gram tepung terigu serbaguna.
- 75 gram gula.
- 1 sendok teh garam.
- 7 gram ragi instan.
- 250 ml susu cair (hangat).
- 50 gram mentega, lelehkan.
- 1 telur
Topping:
- Susu bubuk secukupnya.
Cara Membuat:
- Panaskan susu sampai hangat, jangan terlalu panas karena bisa merusak ragi.
- Lelehkan mentega dan tunggu sampai agak dingin.
- Aduk rata tepung terigu, gula, dan garam di dalam mangkuk besar.
- Masukkan ragi instan ke dalam susu hangat, aduk sampai tercampur dan diamkan beberapa menit sampai ragi mulai bekerja.
- Tuang adonan ragi ke dalam mangkuk tepung. Masukkan mentega leleh dan telur ke dalam adonan. Aduk semua bahan sampai terbentuk adonan yang halus dan kenyal.
- Tambahkan tepung sedikit demi sedikit jika adonan terasa lengket.
- Tutup adonan dengan kain yang bersih dan biarkan mengembang selama 1-2.
- Setelah adonan mengembang, keluarkan adonan ke permukaan yang sudah ditaburi tepung.
- Bagi adonan menjadi bola-bola kecil sesuai ukuran yang kamu inginkan.
- Taruh bola-bola adonan diatas loyang yang sudah dioles mentega atau diberi kertas roti.
- Diamkan adonan sampai mengembang lagi selama 30-45 menit.
- Panaskan oven hingga suhu 180 derajat Celcius.
- Masukkan roti ke dalam oven yang sudah panas dan panggang selama 15-20 menit, sampai permukaan roti berwarna kecoklatan.
- Setelah roti matang, angkat dan dinginkan sejenak.
- Tabur susu bubuk sesuai selera di atas roti untuk menambah cita rasa dan penampilan.
- Roti milk bun Thailand siap disantap.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini