bukamata.id– Selain skincare, kulit juga membutuhkan nutrisi buah-buahan untuk agar kulit tetap sehat. Agar lebih mudah dibawa kalian bisa membuat buah-buahan tersebut menjadi jus.
Buah dan sayuran segar mengandung vitamin, mineral, mikronutrien, dan antioksidan yang dapat membantu menjaga integritas struktural kulit dan menetralisir radikal bebas untuk memperlambat tanda-tanda penuaan, kerutan, kulit tipis, hiperpigmentasi, dan masalah lainnya
Agar tidak bingung memilih, berikut merupakan buah-buahan yang bisa diolah menjadi jus dengan manfaat mengurangi penuaan wajah dan terlihat glowing.
1. Jus Nanas
Jus nanas adalah jus peningkat cahaya efektif karena nanas mengandung enzim dan nutrisi penting seperti vitamin B1, B2, B3, B6, dan C, bersama dengan magnesium, potassium, bromelain, dan serat makanan.
Semua kandungan tersebut memiliki efek anti-inflamasi pada tubuh, mencegah risiko kardiovaskular, dan menjaga kulit tetap bersinar.
2. Jus Apel
Jus apel dapat digunakan untuk detox tubuh, kalian bisa minum satu sampai dua gelas jus apel satu hari. Apel juga diketahui mampu meningkatkan kesehatan secara keseluruhan, kerusakan yang disebabkan oleh paparan sinar UV, dan fungsi sistem kekebalan tubuh. Bunda boleh minum satu atau dua cangkir jus apel dalam sehari atau sesuai dengan anjuran ahli diet
3. Jus Lemon
Seperti yang kita ketahui buah jeruk terutama lemon dan jeruk nipis, kaya akan vitamin C dan sangat penting untuk sintesis kolagen.
Sintesis kolagen merupakan komponen penting dari otot, jaringan otot, dan kulit. Selain itu, asupan vitamin C meregenerasi alfa-tokoferol (Vitamin E) dalam tubuh, yang merupakan antioksidan penting yang membantu menjaga kesehatan secara keseluruhan dan menjaga kulit tetap sehat dan cerah.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini