bukamata.id – Beberapa larangan dan nasihat di bulan Ramadhan seperti pantangan makanan puasa terkadang tidak sepenuhnya tepat atau bisa disebut dengan mitos.
Ada beberapa mitos Ramadhan yang harus kamu ketahui agar tidak salah kaprah dalam menjalankan ibadah yang mulia ini. Dikutip dari berbagai sumber berikut informasinya.
1. Berbukalah dengan yang Manis
Kata-kata ini selalu muncul saat kita memasuki bulan Ramadhan. Akan tetapi, jika mengkonsumsi makanan manis setiap hari dan berlebihan juga dapat menimbulkan dampak buruk.
Jika ingin mengkonsumsi makanan manis, maka dianjurkan untuk memakan menu buka puasa dengan gula yang tinggi, tetapi kandungan seratnya pun tinggi, seperti kurma.
2. Tidur Bisa Menambah Energi
Tidur saat bulan Ramadhan tidak dilarang sama sekali bahkan masuk kedalam kategori ibadah, namun jika Tidur sepanjang hari maka tubuh akan terasa lemah dan kurang bertenaga.
Selain itu orang yang tidur dengan waktu yang berlebihan akan mengalami lemah otot dan penurunan kebugaran fisik, dan meningkatkan resiko kegemukan. Dengan begitu kamu perlu tidur dengan waktu yang secukupnya
3. Ibu Menyusui Tak Boleh Berpuasa
Banyak yang percaya hal ini akan memengaruhi produksi dan kualitas ASI. Namun nyatanya tubuh manusia memiliki kemampuan menyesuaikan diri yang amat baik, termasuk tubuh ibu yang sedang menyusui.
Oleh karena itu puasa tidak dilarang untuk ibu hamil selama kebutuhan cairan dan nutrisi terpenuhi, khususnya saat sahur dan berbuka puasa.
4. Tidak Boleh Sikat Gigi pada Siang Hari
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini