“Komnas Perlindungan Anak harus angkat bicara. Semua harus bersuara. Semua harus kompak. Harus dihukum secara pidana menurut saya. Harus ada efek jera untuk si pengusaha ini. Kelakuan lu biadab banget,” tegasnya.
Menurut Jhon LBF, kasus ini harus melalui jalur hukum untuk memberikan efek jera dan menjadi pembelajaran bagi seluruh masyarakat.
“Saya minta atensinya kepada Bapak Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto. Saya kira polisi dengan kewenangannya bisa langsung menangkap ini pelaku. Saya kira ini enggak perlu tunggu ada laporan polisi pak. Tindakan arogan, tindakan biadab seperti ini,” katanya.
Bahkan, Jhon LBF mengaku akan mengawal kasus ini hingga ditangani pihak berwajib.
“Saya John LBF enggak terima dengan kejadian ini. Saya akan menuntut, saya akan mengawal kasus ini,” lanjutnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini