Bahkan, Chiao mengatakan, karakteristik penerbangan bola-bola itu unik lantaran tidak menyebabkan gangguan udara.
“Jika sebuah pesawat terbang secepat itu, aku akan merasakan jejaknya, itu akan mengganggu udara di sekitar pesawat,” katanya.
“Pikiran pertamaku, ini pasti program militer rahasia, tapi mereka menerbangkannya di tempat pesawat beroperasi. Mengapa mereka tidak berada di wilayah udara militer?,” tanyanya.
Namun Chiao meragukan benda itu adalah milik alien meskipun ia percaya bahwa ada kecerdasan lain di luar sana di luar angkasa. Menurutnya, kita tidak akan pernah menemukan satu sama lain karena alam semesta ini sangat luas.
“Jadi aku sulit percaya alien telah mengunjungi kita,” kata Chiao.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini