bukamata.id – Ustaz Adi Hidayat (UAH) menyoroti tentang esensi pengetahuan sebagai garis awal menuju garis islam berkemajuan.
“Di antara visi terbesar yang ditampilkan oleh Muhammadiyah kini adalah membangun visi gerakan islam berkemajuan. Bila kita riset dalam Al Quran dan Hadist Nabi Muhammad SAW yang kemudian dikuatkan dengan perjalanan sejarah yang tercatat, konsep agama Islam itu sangat lengkap dan sempurna. Inilah yang merupakan penguat kebenaran dalam Islam,” kata UAH dikutip laman Muhammadiyah, Selasa (21/1/2025).
Menjelaskan tentang konsep kebenaran dalam Al-Islam, UAH membahas tentang bagaimana proses menuju Islam Berkemajuan itu ada garis-garisnya, dan garis awalnya adalah melalui ilmu pengetahuan.
Menurutnya, kampus sebagai institusi pendidikan, harus mampu mengangkat derajat pada dua aspek utama yaitu iman dan pengetahuan.
“Ada Hadist Nabi disebutkan bahwa ketika sahabat diskusi santai dengan Nabi, maka derajat mereka selalu terangkat. Yang terangkat kalau bukan imannya, itu ilmunya. Terapkan Hadist ini, bagaimana ketika ngobrol-ngobrol dengan dosen itu bisa mengangkat derajat mahasiswanya. Usahakan obrolan itu agar dapat mengangkat iman dan meninggikan pengetahuannya,” terangnya.
“Kajian ini berlangsung di kampus, maka bagaimana Islam membawa kita melalui dunia kampus untuk mengarahkan pada visi Islam berkemajuan dan kesimpulannya adalah jadikan pusat-pusat pendidikan itu sebagai pusat yang dapat mengangkat derajat pada 2 aspek utama yaitu imannya dan pengetahuannya,” tambahnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini