Jika kamu terserang batuk dan flu kencur dalam minuman ini bisa juga membantu menyembuhkan penyakit tersebut.
2. Membersihkan Darah Kotor
Kandungan jahe dan kunyit dalam RPT dapat mendorong racun keluar, mikroba dan zat limbah berbahaya lainnya ditemukan dalam darah melalui sistem ekskresi. Karena jahe dan kunyit dilengkapi dengan berbagai antioksidan dan juga memiliki properti anti-bakteri yang dapat membantu membersihkan darah dan membuat daya tahan tubuh makin kuat.
3. Menguatkan Pencernaan
Jahe dan kunyit masih berperan penting dalam minuman RPT ini, untuk menguatkan pencernaan jahe merupakan obat turun-temurun yang biasa digunakan. Menurut Sauceda, jahe dianggap antiemetik, artinya membantu mengatasi mual dan muntah. Menurut makalah Maret 2016 di Integrative Medicine Insights jahe juga dapat membantu meredakan gejala lain seperti gangguan pencernaan dan nyeri perut kembung.
Begitupun dengan kunyit yang memiliki sifat antiinflamasi, rempah ini berpotensi membantu masalah pencernaan.
4. Menguatkan Jantung
Jahe merupakan tumbuhan yang memiliki khasiat dan manfaat untuk menurunkan tekanan darah, mengurangi kolesterol, dan mencegah pembekuan darah. Tumbuhan herbal ini juga disebut memiliki kemampuan anti inflamasi dan antioksidan yang tinggi.
Kunyit juga diyakini ampuh untuk melindungi otot jantung dan bisa mengurangi pembekuan darah pada bagian arteri. Oleh karena itu mengonsumsi RPT dapat menguatkan jantung karena manfaat jahe dan kunyit yang ada dalam minuman tersebut.
5. Membersihkan Paru – Paru
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini