bukamata.id – Mendekati Hari Raya Idul Fitri pastinya kita sudah harus menyiapkan beberapa makanan yang sudah menjadi tradisi. Selain ketupat, kue kering seperti nastar, catangel, dan kue putri salju juga selalu wajib disuguhkan untuk keluarga dan kerabat dekat.
Di Bandung ada beberapa toko kue kering yang populer dengan sajian kuenya yang lezat. Penasaran? Dirangkum dari berbagai sumber, berikut rekomendasi toko kue kering paling populer di Bandung yang cocok untuk lebaran.
1. Ny. Liem
Warga Bandung pati sudah tidak asing dengan nama toko kue ini, pasalnya toko dan brand kue kering ini bisa dibilang legendaris karena sudah berjualan sejak tahun 1996.
Pilihan kue nya pun cukup banyak, toko ini menjual berbagai macam kue kering seperti kastengel dan nastar, tak hanya itu Ny. Liem juga menawarkan kue basah seperti bolu gulung dan rainbow cake.
Alamat: Jl. Naripan No.80, Kb. Pisang, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung.
2. Bisou Patisserie
Bisou Patisserie bisa jadi pilihan toko kue kering untuk suguhan Idul Fitri, toko ini menawarkan 10 jenis kue kering eksklusif yang dikemas secara premium.
Menu best seller yang jadi andalan tempat ini adalah kastengels. Anda juga akan menentukan varian lain seperti corn flakes, coklat kenari, lidah kucing, dan green tea almond.
Alamat: Jl. Hegarmanah No.19, Hegarmanah, Kec. Cidadap, Kota Bandung.
3. Sukha Delights
Jika kamu ingin kue kering dengan menu unik, Sukha Delights menawarkan berbagai menu kue kering dengan varian yang jarang ditemui seperti red velvet dan biscotti.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini