bukamata.id – Terkait dengan membaca Al-Qur’an, Ustadz Adi Hidayat (UAH) menyoroti amalan penting yang sering terlupakan setelah selesai membacanya, yaitu berdoa.
Menurutnya, banyak orang yang sering melupakan amalan ini setelah membaca Al-Qur’an.
“Setelah ngaji, berdoalah. Ini yang sering kali terlewatkan,” kata UAH dikutip dari YouTube Short @family_journey2025, Jumat (10/01/2025).
Ia melanjutkan, sering kali orang selesai membaca Al-Qur’an langsung menutupnya dengan ucapan “shadaqallah” atau kalimat serupa, tanpa melanjutkannya dengan doa.
“Saya kadang melihat, setelah ngaji langsung ditutup, ‘shadaqallah’, selesai,” tambahnya.
Lebih lanjut, UAH menekankan bahwa setelah selesai membaca Al-Qur’an, jangan hanya mengucapkan “shadaqallah” atau sejenisnya. Ucapan tersebut penting, namun yang lebih utama adalah memanjatkan doa setelahnya.
“Emang Anda tidak bilang ‘shadaqallah’, Allah sudah Maha Benar. Anda ucapkan itu, lalu berdoalah,” ujarnya tegas.
Ia juga memberikan contoh doa yang bisa dibaca setelah selesai membaca Al-Qur’an. Salah satu yang utama adalah memohon keberkahan hidup dan rahmat Allah.
“Ya Allah, rahmati kami dengan rahmat-Mu, berikan cahaya Al-Qur’an dalam hidup kami, jadikan Al-Qur’an teman kami di dunia, syafaat bagi kami di akhirat, dan berikan keberkahan dari ayat-ayat yang kami baca,” paparnya.
Selain itu, UAH juga menyarankan doa lainnya yang bisa dibaca setelah selesai membaca Al-Qur’an, yaitu:
Arab Latin: Subhanakallahumma wa bihamdika, laa ilaaha illaa anta, astaghfiruka, wa atuubu ilaik.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini