bukamata.id – Dalam salah satu kajiannya, Ustadz Adi Hidayat (UAH) mengungkapkan mengenai amalan sederhana yang dapat mendekatkan seseorang kepada Allah SWT.
Dalam sebuah kesempatan, seorang jamaah bertanya tentang satu amalan yang dapat membuatnya mencintai Allah dan fokus hanya kepada-Nya.
“Tolong ajarkan saya satu amalan yang membuat saya mencintai Allah dan tidak ada apapun lagi selain Allah dalam hidup saya. Jika terlalu banyak, saya tidak sanggup. Satu amalan saja,” demikian pertanyaan yang disampaikan kepada Ustadz Adi Hidayat, dikutip dari YouTube @nasihatpendek2023, Kamis (23/1/2025).
Menanggapi pertanyaan tersebut, UAH merujuk pada Al-Qur’an surah Al-Baqarah ayat 222:
“Innallâha yuhibbut-tawwabîna wa yuhibbul-mutathahhirîn,” yang artinya, “Sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang bertobat dan orang-orang yang menyucikan diri.”
Ustadz Adi Hidayat menjelaskan bahwa amalan utama yang membuat seseorang dicintai Allah adalah rajin beristighfar.
“Kalau Anda tanya amalannya apa, singkat saja: rajin istighfar. Itu sudah cukup,” ujarnya.
Menurutnya, istighfar adalah bentuk kerendahan hati seorang hamba kepada Allah. Dengan istighfar, seseorang mengakui kelemahan dan dosa-dosanya, serta memohon ampunan kepada Sang Pencipta.
Meskipun terlihat sederhana, istighfar memiliki dampak yang luar biasa: menghapus dosa, menyelamatkan dari azab, dan membuka pintu rezeki.
Lebih lanjut, Ustadz Adi Hidayat menekankan bahwa istighfar membantu mendekatkan seorang hamba kepada Allah.
“Ketika seseorang rajin beristighfar, hatinya menjadi lebih bersih dan jiwanya lebih tenang,” ungkapnya.
Istighfar juga mempercepat terkabulnya doa. Banyak orang yang merasakan kemudahan dalam hidup setelah memperbanyak istighfar. Ia juga mengingatkan bahwa istighfar tidak hanya sekadar ucapan di bibir.
“Istighfar harus dilakukan dengan kesadaran penuh dan niat untuk tidak mengulangi kesalahan yang sama,” jelasnya.
Dengan memperbanyak istighfar, seseorang membuka pintu rahmat Allah dan menunjukkan kesungguhan untuk memperbaiki diri.
Untuk itu, Ustadz Adi Hidayat mengajak umat Islam untuk menjadikan istighfar sebagai bagian dari rutinitas harian, baik setelah salat fardhu, di pagi hari, maupun di sore hari.
“Jika ingin hidup dicintai Allah, jangan lupa beristighfar,” tandasnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini