bukamata.id- Pelatih Libya, Milutin Sredojevic mengungkapkan tiga target yang ingin dicapainya jelang menghadapi Timnas Indonesia.
Timnas Libya telah tiba di Antalya, Turki pada Minggu (31/12) untuk menjalani pemusatan latihan (TC). Dalam TC ini Libya akan menghadapi Timnas Indonesia dalam dua pertandingan uji coba yang digelar Selasa (2/1) dan Jumat (5/1).
Pertama dia menegaskan bahwa ingin membawa Libya lolos ke Piala Afrika 2025. Kedua, Micho ingin membawa Libya lolos ke Piala Dunia 2026.
Ketiga, Sredojevic mengaku berencana untuk meremajakan skuad Libya dengan mengandalkan pemain muda di bawah 25 tahun.
Dalam rencana ketiga ini dia berjanji akan mengevaluasi seluruh pemain dan memantau Liga Premier Libya dengan baik.
“Ada banyak pemain yang berprestasi dan berbakat, dan pintunya terbuka untuk semua orang. Penilaian akan dilakukan melalui saya pribadi karena saya mengikuti semua pemain dan mengembangkan visi untuk setiap pemain melalui kehadiran saya di tim nasional,” kata Micho dikutip dari CNN Indonesia pada Selasa (2/1).
“Ini sebagai persiapan untuk memilih yang terbaik menurut sudut pandang pribadi saya dan menganalisis performa masing-masing atlet sesuai program yang disiapkan bersama tim yang mendampingi saya bekerja melalui pertandingan persahabatan dan performa pemain dalam latihan,” ucap Micho menambahkan.
Pelatih asal Serbia tersebut juga mengindikasikan bahwa ia telah menetapkan kalender pertandingan persahabatan dan resmi yang akan dijalani.
“Kalender pertandingan persahabatan dan resmi, dan tim akan memainkan pertandingan persahabatan pada Januari mendatang melawan tim nasional Indonesia di kamp di kota Antalya, Turki, serta di Mesir dan kembali ke Libya,” kata Micho.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini