bukamata.id– Menjelang pertandingan Piala Dunia U-17 yang akan dimulai pada tanggal 10 November, satu persatu Tim Nasional (Timnas) dari berbagai negara mulai tiba di Indonesia, peserta tersebut merupakan Timnas Brasil U-17 dan Timnas Ekuador U-17.
Diketahui timnas Brasil U-17 tergabung dalam Grup C bersama dengan Inggris, Iran, dan Kaledonia Baru. fase grup mereka akan dilakukan di Kota Jakarta.
Yang membuat menarik saat pelatih Timnas Brasil U-17, Phelipe Leal terpukau saat melakukan inspeksi ke stadion latihan dan venue pertandingan dengan persiapan Indonesia dalam mempersiapkan Piala Dunia U-17.
“Ini sangat gila,” ujarnya saat melihat kemegahan stadion di Indonesia.
Ia mengaku belum sempat mencari tahu stadion yang akan mereka pakai untuk bertanding sejak drawing grup dan pengumuman jadwal. Dan tidak merasakan kecewa saat pertama kali datang melihat stadion di Indonesia. Menurutnya ini menunjukkan keseriusan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023.
“Saya baru pertama kali datang ke Indonesia, awalnya saya tidak sempat cari tahu di stadion mana kami akan bermain. Saya pikir mereka tidak punya persiapan yang matang untuk jadi tuan rumah. Tapi saya melihat kalau mereka punya keseriusan yang kuat,” ujarnya.
“Ini adalah stadion yang besar, punya keindahan dan saya sangat kaget mereka bisa membuat stadion seperti ini,” tambahnya.
Adapun Timnas Ekuador U-17 yang akan bertanding di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), sang pelatih Diego Martinez sempat menganggap remeh saat melihat kawasan tersebut dipenuhi dengan pesawahan. Namun, setelah melakukan inspeksi ke venue ia tak menyangka bagian dalam stadion memiliki kualitas yang baik dan megah.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini