bukamata.id – Menjelang laga melawan Panama di babak penyisihan grup Piala Dunia U-17, pemain eks Inter Milan, Radja Nainggolan memberikan pesan pada pemain Timnas Indonesia.
Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Panama pada Senin (13/11/2023) di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, pukul 19.00 WIB.
Sebelumnya, Timnas Indonesia berhasil menahan imbang Ekuador di laga pertama penyisihan grup, dengan skor akhir 1-1.
Ekuador sempat mencetak gol tambahan, namun keberuntungan ada pada Timnas Indonesia dimana gol tersebut dianulir wasit lewat VAR.
Atas hasil imbang tersebut, Timnas Indonesia memperoleh satu poin, bahkan kata Erick Thohir itu merupakan poin yang didapatkan dengan susah payah.
Melihat hasil Timnas Indonesia usai berakhir imbang dengan Ekuador tersebut, Radja Nainggolan pun memberikan motivasi dan pesannya untuk anak asuh Bima Sakti itu.
Hal itu terungkap dalam unggahan Instagram @erickthohir, saat Radja Nainggolan memberikan motivasi pada pemain Timnas Indonesia pagi tadi, Sabtu (11/11/2023).
Dalam unggahan tersebut, Erick Thohir pun menuliskan bahwa dirinya meminta Radja Nainggolan untuk memotivasi Timnas Indonesia.
“Pagi ini, saya meminta @radja_nainggolan_l4 untuk memberikan motivasi dan masukan kepada pemain. Pengalaman Radja yang pernah bermain di salah satu liga terbaik di Eropa pasti sangat berguna bagi para pemain untuk tampil lebih baik di pertandingan selanjutnya,” tulisnya, dikutip Sabtu (11/11/2023).
Lanjut, Erick pun menyampaikan pesan yang diberikan Radja Nainggolan pada pemain Timnas Indonesia, yakni fokus pada pertandingan bukan hasilnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini