bukamata.id – Timnas Amerika Serikat U-17 tidak ingin pulang lebih cepat dari Piala Dunia U-17 2023, dan siap menghadapi Jerman di babak 16 besar.
Amerika Serikat dengan tegas menyatakan kesiapannya melawan juara Eropa, Jerman di 16 besar Piala Dunia U-17 2026.
Duel bigmatch antara Amerika Serikat vs Jerman akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Jawa Barat, Selasa (21/11/2023) pukul 15.30 WIB.
Gelandang Amerika Serikat optimis menghadapi Jerman dan persiapan matang yang dilakukannya timnya, juga akan berjuang untuk lolos ke babak berikutnya.
“Kami melakukan segala persiapan dengan matang karena kami tidak ingin pulang lebih cepat. Kami akan berjuang selama 90 menit, untuk bisa lolos ke babak berikutnya,” kata gelandang AS U-17, Pedro Soma di Bandung, Senin (20/11/2023).
Lanjut, Soma pun mengakui keunggulan tim Jerman, meski begitu dia serta rekan-rekan setim sudah diberikan taktik untuk meredam permainan Jerman.
“Ya, mereka (Jerman) itu kuat secara individu. Kuat dalam duel satu lawan satu. Kami harus bisa mengatasi keunggulan mereka,” ujarnya.
Soma menambahkan bahwa saat ini timnya fokus pada pertandingan dan target awal yakni memenangkan trofi Piala Dunia 2026.
“Saat ini tidak ada hal di luar kendali kami yang kami pikirkan. Kami hanya fokus untuk pertandingan ini karena kami ingin melaju lebih jauh lagi. Target kami jelas sejak awal, yakni ingin memenangkan turnamen ini. Kami ingin bawa pulang trofi,” kata dia lebh lanjut.
Dengan kekeutan dan kualitas Timnas Amerika Serikat, gelandang AS itu juga optimis bisa mencapai target kemenangan di Piala Dunia U-17 2023.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini