bukamata.id – Timnas Indonesia akan melakoni laga penting menghadapi Filipina dalam kualifikasi Piala Dunia 2026, pada Selasa (11/6/2024) malam.
Dalam pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Gelora Utama Bung Karno itu, Skuad Garuda diharuskan untuk memenangkan laga agar bisa lolos Fase Ketiga Zona Asia.
Untuk diketahui, poin Timnas Indonesia dengan Vietnam beda tipis di Grup F. Saat ini Skuad Garuda menduduki peringkat kedua klasemen grup dengan raihan tujuh poin.
Sedangkan Irak di puncak dengan 15 poin, Vietnam tempat ketiga dengan enam angka, dan Filipina di posisi buncit dengan 1 angka.
Pemain Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen mengucapkan janji pada suporter menjelang laga lawan Filipina.
“Kami mungkin tidak bisa meladeni semua permintaan fans untuk foto dan tanda tangan, tetapi kami akan berupaya semaksimal mungkin untuk menyenangkan fans,” ucap Oratmangoen.
“Saya rasa melawan Tanzania, kita menciptakan banyak peluang, dan harusnya tergantung kami untuk mencetak gol dan menyelesaikan peluang. Namun, saya harapkan besok bisa mencetak gol di pertandingan dan menjadi pemain penting buat tim,” tambahnya.
Oratmangoen menilai, bahwa Timnas Indonesia sejatinya sudah tampil baik dalam duel lawan Irak. Skuad Garuda punya beberapa peluang untuk mencetak gol tetapi tidak bisa dimaksimalkan dengan baik.
“Saya rasa, kami sudah melakukan beberapa hal baik di laga terakhir, tetapi pada akhirnya kami harus kalah 0-2. Dan sekarang adalah pertandingan penting buat kami, kami akan berusaha mendapat tiga poin, dan kami optimistis sebagai tim dapat menunjukkan yang terbaik,” tandasnya.
Dapatkan berita menarik lainnya dari Bukamata.id di Google News, Klik di Sini